Joko Raharjo Jagokan Prancis Juara Piala Dunia 2018
Ratusan warga masyarakat Kota Semarang menikmati nonton bareng Final Piala Dunia di layar videotron Telkom Group

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Raka F Pujangga
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Ratusan warga masyarakat Kota Semarang menikmati nonton bareng Final Piala Dunia di layar videotron Telkom Group, di Jalan Pahlawan Semarang, Minggu (15/7/2018).
Laga antara Perancis dan Kroasia tersebut menjadi laga terakhir untuk memperebutkan kursi juara Piala Dunia 2018.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, juga ikut mampir menikmati nonton bareng di tengah masyarakat.
Bahkan, anaknya Muhammad Zinedine Alam Ganjar turut menikmati nonton bareng lesehan di pinggir jalan.
Laga final yang dipimpin Perancis dengan skor 1-0 hingga menit ke-18 tersebut ikut dihadiri EVP Telkom Regional Jawa Tengah dan DIY, Joko Raharjo.
Joko senang dengan keunggulan Perancis terhadap Kroasia itu dan berharap terus bertahan hingga akhir pertandingan.
"Saya dukung Perancis menang," jelasnya.
Sementara itu, Ilham Putra (22), warga Telogorejo Semarang, sebaliknya menyesal keunggulan Perancis.
"Saya harap Kroasia bisa membalas gol yang ketinggalan ini," ucapnya.(*)
-
Senangnya Azza Naila Sofa Dapat Hadiah Laptop, Tantangan Gubernur Ganjar Hafalkan Pembukaan UUD 1945
-
Teror Pembakaran Kendaraan Terjadi Lagi, Ganjar: Pelaku Mau Ganggu Situasi Jelang Pemilu
-
Sudarsono Pencipta Alat Deteksi Longsor Asal Banjarnegara, Modal Bukan Gelar Tetapi Autodidak
-
Gubernur Penuhi Panggilan Bawaslu, Ganjar: Periksa-Memeriksa Merupakan Hal Wajar
-
Ganjar Siapkan Subsidi Transportasi Untuk Jual Bawang dan Cabai ke Luar Jawa