Hasil Lengkap UEFA Nations League - Belanda Permalukan Jerman di Amsterdam
Terakhir kali Jerman kalah dari Belanda adalah pada 20 November 2002 dengan skor 1-3.

TRIBUNJATENG.COM - Pertandingan UEFA Nations League atau Liga Negara Eropa pada hari Sabtu (13/10/2018) malam sampai Minggu dini hari WIB memunculkan dua hasil bertolak belakang untuk dua negara yang berada di kutub berbeda sepak bola Eropa.
Tim raksasa Jerman meneruskan performa memalukannya yang terjadi sejak Piala Dunia 2018, di mana sebagai juara bertahan mereka tersingkir di fase grup.
Jerman dikalahkan Belanda di Amsterdam Arena dengan skor telak 0-3.
Berbagai catatan buruk mengiringi hasil mengejutkan di Grup 1 Liga A UEFA Nations League ini.
Jerman kehilangan rekor tak terkalahkan dari Belanda yang sudah bertahan selama hampir 16 tahun.
Terakhir kali Jerman kalah dari Belanda adalah pada 20 November 2002 dengan skor 1-3.
Hasil ini juga merupakan kekalahan terburuk Jerman dari Belanda sepanjang sejarah. Sebelum ini belum pernah Tim Panser takluk dari Tim Oranye dengan skor selisih tiga gol.
Termasuk tragedi di Piala Dunia 2018, berarti pada tahun ini, Jerman hanya menang 3 kali dan kalah 5 kali dalam 10 pertandingan.
"Saya melihat belum ada yang berubah dari Piala Dunia 2018. Jerman begitu banyak menguasai bola, tapi minim ancaman," kritik bekas kiper timnas Jerman, Oliver Kahn, seperti dikutip Bolasport.com dari Marca.
Baca: Kalah dari Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor Justru Banjir Untung Gara-gara Pecahkan Rekor Ini
Jerman kini menempati posisi juru kunci Grup 1 Liga A UEFA Nations League.
-
Kado Natal dari Sinterklas Tak Sesuai Harapan, Bocah Jerman Ini Lapor Polisi
-
Inilah Foto-foto Cantik Hanna Ingram Nenek Nia Ramadhani yang Dikabarkan Asli Belanda
-
Produknya Mengenyangkan dan Rendah Kolesterol, Ini Negara Penghasil Roti Terbaik di Dunia
-
Pemain Biola Iskandar Widjaja Hadiahkan Sebuah Pertunjukan untuk Luna Maya
-
Minta Jangan Dibully, Edy Rahmayadi Bandingkan Pemain Indonesia dengan Spanyol dan Jerman