Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Penangkapan Terduga Teroris

Di Warkop, Terduga Teroris ini Bawa Ransel Berisi Bom

Dalam penagkapan ini, petugas mengamankan sebuah ransel berisi bom. Sejumlahnya berapa masih dalam penyelidikan

Editor: agung yulianto

Laporan Wartawan Surya, M Taufik

TRIBUNJATENG.COM,SURABAYA – Sempat terjadi baku tembak antara polisi dan empat teroris yang ditangkap di sebuah warung kopi di Jl Pahlawan Tulungagung, Senin (22/7/2013).

Dari empat pelaku tersebut, dua di antaranya berusaha melawan petugas Densus 88 yang hendak menangkapnya dengan memberikan tembakan perlawan menggunakan sebuah pistol jenis revolver.

Akibatnya, terjadi adu tembak antara polisi dan teroris dalam penagkapan itu. Seorang pelaku tewas di lokasi kejadian, satu lainnya tewas saat dalam perjalan ke rumah sakit. Sedangkan dua pelaku lain ditangkap dalam keadaan hidup.

“Dalam penagkapan ini, petugas mengamankan sebuah ransel berisi bom. Sejumlahnya berapa masih dalam penyelidikan. Selain itu, juga diamankan sebuah senjata api jenis revolver dan satu unit sepeda motor,” ungkap Kapolda Jatim Irjen Pol Unggung Cahyono.

Ransel berisi bom itu diduga hendak dibawa ke Surabaya. Sebab. Saat ditangkap di warung kopi perempatan Jl Pahlawan Tulungagung tersebut, para pelaku sedang bersiap untuk berangkat ke Surabaya dengan menumpangi bus.

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved