Gadget Style
Laptop Lenovo ini Bisa Ditekuk jadi Tablet
Layar ini adalah layar sentuh IPS. Jadi, gambar masih terlihat jelas
SERBUAN smartphone dan tablet membuat produsen laptop terus berinovasi agar dapat bersaing. Mereka berlomba menawarkan berbagai pilihan produk kepada pengguna. Lenovo misalnya, mengeluarkan produk IdeaPad Yoga yang memungkinkan pengguna memanfaatkan gadget ini sebagai laptop atau tablet sesuai kebutuhan.
Jika sebelumnya laptop identik layar LCD dan papan keyboar yang hanya bisa dilipat sampai 120 derajat, Lenovo memberi pilihan lain. IdeaPad buatannya memampukan perangkat ini ditekuk hingga punggung LCD menyentuh punggung keyboard.
Bentuknya yang tipis dan bisa dilipat seperti bentuk tenda ini membuat pengunjung Semarang Computer Centre Plasa Simpanglima, Rudy Trianggono (24), tertarik. Dia mengamati lebih detail bentuk dari Lenovo IdeaPad Yoga itu. "Wah, bagus. Bisa ditekuk sampai seperti itu," ucap Rudy terkesan.
Rudy belum pernah melihat laptop yang memiliki kemampuan seperti itu. Dia mengatakan, laptop yang dia miliki hanya bisa ditekuk sampai 180 derajat. "Kalau terlalu ditekuk melebihi itu, saya takut kabel penghubung antara LCD dan keyboard putus," kata dia.
Kemampuan ini memungkinkan Rudy menonton film tanpa kesulitan. Selama ini, dia kesulitan nonton film menggunakan laptop lantaran ventilasi gadget ada di bawah dan samping. "Kalau saya letakkan di kasur, laptop cepat panas dan hang. Tapi kalau bisa ditekuk menyerupai tenda seperti ini, saya bisa nonton film sambil tengkurap di kasur tanpa khawatir pans," ujarnya.
Menurut Promotor Lenovo, Alif Fatah, gadget yang diberi nama Lenovo IdeaPad Yoga ini diluncurkan dalam dua varian. Yakni, IdeaPad Yoga 13 (memiliki layar 13 inchi) dan IdeaPad Yoga 11S (lebar layar 11.6 inchi). Keduanya menggunakan prosesor Core i3 dan prosesor Core i5. "Tersedia dua warna, oranye dan abu-abu," kata Alif.
Alif menambahkan, spesifikasi Lenovo IdeaPad Yoga lebih dari cukup memenuhi kebutuhan pengguna. "Baterai Lenovo Yoga bisa bertahan sampai delapan jam. Ditambah RAM (Random Access Memory) 2GB dan penyimpanan sebesar 256 GB sudah sangat cukup untuk menyimpan banyak file," terang dia.
Motion Control juga disematkan dalam Lenovo Yoga. Ini adalah fitur menavigasi tanpa harus menyentuh layar. "Kalau di produk lain mungkin namanya Air Gesture. Kalo di Lenovo namanya Motion Control," jelas Alif.
Keunggulan lain milik Lenovo IdeaPad Yoga, khususnya seri 11S adalah layar diagonal 11,6 inchi. "Layar ini adalah layar sentuh IPS. Jadi, gambar masih terlihat jelas walaupun dilihat dari serong samping," jalas dia.
Saat ini, Lenovo Yoga memberikan cash back Rp 1 juta dalam setiap pembelian satu unitnya. Laptop ini dibanderol Rp 10 jutaan - Rp 11 jutaan berdasarkan prosesornya. (Tribun Jateng/luk)