LOWONGAN
Polri Buka Lowongan 7.000 Polwan
Kepolisian Republik Indonesia (Polri) membuka lowongan untuk brigadir polwan 7.000 orang.
Penulis: Hermawan Handaka | Editor: iswidodo
Laporan Tribun Jateng, Hermawan Handaka
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG- Kepolisian Republik Indonesia (Polri) membuka lowongan untuk brigadir polisi wanita sebanyak 7.000 orang di tahun 2014 ini. Selain itu, juga butuh 10.750 polisi dengan pendaftaran gratis.
Pembukaan pendaftaran mulai 3 Juni 2014 dan silakan cek langsung di website Polri di www.penerimaan.polri.go.id.
Brosur-brosur terkait lowongan penerimaan anggota polisi itu, juga dibagikan oleh para Polwan kepada masyarakat yang hadir di arena Car Free Day di kawasan Simpang Lima Semarang, Minggu (30/3) pagi. (*)