Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Mudik Lebaran 2015

60 Awak Kereta Api di Stasiun Purwokerto Ikuti Tes Urine Mendadak

puluhan masinis yang bertugas juga diminta untuk mengikuti pemeriksaan urine. Bahkan beberapa masinis yang baru datang

Penulis: abdul arif | Editor: Catur waskito Edy
Tribun Jateng/Abdul Arif
Tes Urine Masinis di Stasiun purwokerto 

Laporan Wartawan Tribun Jateng Abdul Arif

TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO -- Meski sedang libur, Khoirul Rizal (22) seorang asisten masinis tiba-tiba diminta datang ke Stasiun Purwokerto, Sabtu (11/7/2015).

Dia pun segera datang memenuhi panggilan pihak manajemen PT KAI Daop 5 Purwokerto. Sebagaimana saat bertugas, Rizal datang mengenakan seragam masinisnya.

Warga Ajibarang itu mengatakan, rupanya panggilan mendadak dari kantornya itu untuk mengikuti pemeriksaan urine. Menurut dia, sejak bertugas sebagai asisten masinis pada 2013 baru kali ini ada tes urine untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkoba.

Rizal yang biasa membawa kereta api barang maupun penumpang itu mengatakan, mengonsumsi narkoba sangat membahayakan bagi penumpang dan seluruh isi kereta yang dibawa masinis.

"Masinis tidak perlu pakai narkoba. Kalau saya cukup olahraga renang kalau libur untuk menjaga stamina," katanya kepada Tribun Jateng.

Selain Rizal, puluhan masinis yang bertugas juga diminta untuk mengikuti pemeriksaan urine. Bahkan beberapa masinis yang baru datang dengan KA Saunggalih Pagi, KA Fajar Utama Yogya dan KA Kamandaka langsung diminta turun untuk mengikuti tes urine.

Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Surono mengatakan, pihaknya melakukan tes urine secara mendadak terhadap awak kereta api. Hal itu dilakukan untuk mendukung keselamatan dan kelancaran angkutan lebaran 2015.

Dia menyebutkan, ada 60 orang yang terdiri dari masinis dan asisten masinis yang diperiksa. Pemeriksaan melibatkan laboratorium dari pihak eksternal.

"Hasilnya alhamdulilah semua negatif," katanya. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved