Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Beauty

Resep Jaga Kulit Agar tetap Sehat dan Segar

stres akan menimbulkan respon kimia di dalam tubuh yang membuat kulit menjadi lebih sensitif dan reaktif.

Penulis: muslimah | Editor: Catur waskito Edy
Tribun Jateng
Amanda 

TRIBUNJATENG.COM -- "Kuncinya jangan stres," kata Public Relations Officer Hotel Quest Semarang, Amanda Rosalina Ardine kepada Tribun Jateng, saat ditanya resep menjaga kulit agar senantiasa segar dan sehat.

Menurut gadis yang hobi traveling ini, stres akan menimbulkan respon kimia di dalam tubuh yang membuat kulit menjadi lebih sensitif dan reaktif.

Pada gilirannya, kondisi tersebut dapat membuat masalah kulit lebih sulit disembuhkan.

Sebagai misal, jika ada jerawat di kulit, stres justru memicu peradangan atau semakin banyak jerawat yang muncul.
Selain menghindari stres, Amanda rajin mengonsumsi vitamin E. Setiap malam, sebelum tidur, ia minum satu kapsul bersama satu gelas air putih.

Vitamin E dipilih karena berperan sangat penting bagi kesehatan kulit, di antaranya, menjaga dan meningkatkan elastisitas serta kelembapan, mencegah proses penuaan dini, melindungi kulit dari kerusakan akibat radiasi sinar ultraviolet, serta mempercepat proses penyembuhan luka.

Trik lain, ia rajin berolahraga, minum banyak air putih dan meningkatkan asupan serat. Amanda juga tidak menambahkan gula pada minuman kopi dan teh. Temasuk, saat minum jus.

Karena menjaga pola hidup sehat, sejauh ini Amanda tidak pernah mengalami masalah kulit. Selain lembab, warna kulitnya juga merata, termasuk pada siku dan lutut. Ia tidak perlu mengeluarkan biaya khusus untuk perawatan kulit.

Amanda Rosalina Ardine

Public Relations Officer Hotel Quest Semarang. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved