Ibadah Haji
Inilah Kejadian Fatal Musim Haji Dalam 28 Tahun Terakhir
Berikut sembilan insiden paling fatal yang pernah terjadi dalam rangkaian pelaksanaan ibadah haji di Arab Saudi.
TRIBUNJATENG.COM, MAKKAH -- Musibah ambruknya crane atau katrol di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, Jumat (11/9/2015), menyebabkan sedikitnya 107 orang tewas dan 238 lainnya terluka.
Insiden yang terjadi menjelang prosesi haji tersebut merupakan salah satu yang terfatal dalam 28 tahun terakhir.
Berikut sembilan insiden paling fatal yang pernah terjadi dalam rangkaian pelaksanaan ibadah haji di Arab Saudi.
2015
Sedikitnya 107 orang meninggal dan ratusan lainnya cedera ketika sebuah katrol ambruk menimpa atap Masjidil Haram dan ratusan anggota jemaah yang tengah bersiap melaksanakan shalat maghrib.
2006
Lebih dari 360 calon haji tewas terinjak-injak massa yang tengah menjalani ritual lempar jumrah di Mina. Pada musim haji tahun itu pula, sebuah gedung delapan lantai yang berfungsi sebagai penginapan di dekat Masjidil Haram ambruk. Sedikitnya 73 orang tewas.
2004
Massa yang berdesakan di Mina mengakibatkan ratusan orang terinjak-injak. Sebanyak 244 orang tewas, dan ratusan lainnya cedera pada hari terakhir pelaksanaan ibadah haji.
2001
Sedikitnya 35 calon haji tewas terinjak-injak massa di Mina pada hari terakhir ibadah haji.
1998
Sekitar 180 calon haji terinjak-injak massa yang panik setelah beberapa di antara mereka jatuh dari jembatan layang saat pelaksanaan ritual jumrah di Mina.
1997
Tak kurang dari 340 calon haji tewas akibat kebakaran di perkampungan tenda di Mina. Lebih dari 1.500 orang cedera.