Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Pilkada Serentak Jawa Tengah

Cek Pemilih Kota Pekalongan Bisa Lewat SMS

Belum masuk dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kota Pekalongan? Tidak perlu khawatir.

Penulis: raka f pujangga | Editor: tri_mulyono
tribunjateng/dok
Ilustrasi Pilkada 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Raka F Pujangga

TRIBUNJATENG.COM, PEKALONGAN - Belum masuk dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kota Pekalongan? Tidak perlu khawatir.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekalongan, membuka layanan SMS Center untuk memudahkan masyarakat mengecek DPS Pilkada 2015 Kota Pekalongan.

Komisioner KPU Kota Pekalongan, Divisi Pemutakhiran Data dan Daftar Pemilih, Edi Harsoyo menjelaskan, masyarakat bisa memeriksanya melalui SMS ke 085600180517. "Ketik ; Cek (spasi) NIK (nomor induk kependudukan) ke nomor SMS tersebut," ujar dia, Jumat (25/9/2015).

Setelah SMS terkirim, nanti akan ada jawaban apakah nomor induk tersebut sudah terdaftar atau belum. "Jika sudah terdaftar, nanti akan ada balasan terdaftar TPS berapa, kelurahannya dimana. Jika belum maka jawabannya yang bersangkutan dapat segera lapor ke PPS atau kelurahan," kata dia. (raf)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved