Aneh, Pelangi Ini Putih Tidak Berwarna
Siapa sih yang tidak senang melihat keindahan warna warni pelangi? Namun, pria ini justru menemukan pelangi yang tidak berwarna di Skotlandia.
Editor:
rustam aji
TRIBUNJATENG.COM - Siapa sih yang tidak senang melihat keindahan warna warni pelangi? Namun, pria ini justru menemukan pelangi yang tidak berwarna di Skotlandia.
Foto pelangi tidak berwarna itu diambil oleh fotografer Richard Toulson (53) yang melihat pelangi aneh saat berjalan-jalan dengan anjingnya di Dumfries.
"Aku melihat ada kabut menyerupai pelangi yang bercahaya di lembah di Collochan. Setelah turun ke lembah aku melihat pelangi aneh, entah itu tertutup kabut atau memang tidak berwarna," katanya, Rabu (14/10/2015).
"Itu cukup menakutkan. Aku belum pernah melihat sebelumnya. Ini salah satu rute berjalan biasa kita lakukan. Saat itu sekitar setengah jalan melalui jalan aku melihatnya." (Vania Putri, sumber:metro.co.uk)
Berita Populer