PAF Tribun Jateng 2015
SMAN 1 Semarang Optimistis Melaju ke Perdelapan Final Babak Regional
SMAN 1 Semarang berambisi memenangkan dua laga awal agar bisa melenggang ke babak 16 besar Putih Abu-Abu Futsal (PAF) Tribun Jateng 2015
Penulis: m alfi mahsun | Editor: muslimah
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Muhamad Alfi M.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Bertarung di Grup E Babak Regional Semarang Putih Abu-Abu Futsal (PAF) Tribun Jateng 2015, SMAN 1 Semarang berambisi memenangkan dua laga awal agar bisa melenggang ke babak 16 besar.
Di laga yang akan dimulai pada 9 November itu, Skuat Asuhan Hendri 'Bagong' sudah melakukan rangkaian uji coba dan kini fokus perbaiki kondisi fisik.
Bermain di lapangan ukuran 20x40 meter menjadi tantangan tersendiri bagi skuat Smansa (julukan SMAN 1). Di babak kualifikasi lalu, Andri dkk sempat kuwalahan, namun bisa mengatasi keadaan dan rebut satu tiket ke babak utama PAF Tribun Jateng 2015 dengan status runner up Grup A.
Smansa mengumpulkan satu kemenangan dan dua kali imbang dari tiga pertandingan kualifikasi. Gol yang diciptakan juga cukup minim yaitu dua gol dan kebobolan satu gol.
"Hasil di kualifikasi itu membuat saya sangat fokuskan latihan rutin di sekolah untuk fisik dan finishing. Menurut saya kedua hal itu sangat penting di tim kami," ujar Bagong, Selasa (3/11/2015).
Di babak Regional Semarang nanti mereka akan menghadapi SMK Terang bangsa dan SMAN 1 Kendal. Keduanya adalah juara grup di masing-masing babak kualifikasi.
"Terakhir kami sparing dengan SMKN 3. Saya lihat fisik dan finishing teman-teman masih buruk. Jadi seminggu ini benar-benar harus intensif latihan yang kami lakukan," lanjut Bagong. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/sman-1-geser-smkn-11-dari-puncak-klasemen-sementara-grup-a_20151003_174601.jpg)