Gadget Style
Mau Tahu Berapa Kencang Tendanganmu?
Mantan pemain klub sepakbola Barito Putera asal Jawa Timur, Sugeng Wahyudi, pun mengaku penasaran dengan aplikasi ini.
Penulis: mamdukh adi priyanto | Editor: Catur waskito Edy
SEMARANG, TRIBUNJATENG.COM -- Sebuah aplikasi bagi pecinta olahraga sepakbola, Adidas Snapshot, kian digemari para pengguna ponsel pintar. Aplikasi tersebut dikeluarkan oleh sebuah perusahaan yang namanya telah mendunia bidang industri produk olahraga, Adidas.
Aplikasi berbentuk permainan berbasis Android dan iOs ditargetkan untuk para pengguna ponsel yang hobi bermain sepakbola.
Mantan pemain klub sepakbola Barito Putera asal Jawa Timur, Sugeng Wahyudi, pun mengaku penasaran dengan aplikasi ini. Bila memainkan game ini, ia bisa mengukur seberapa cepat tendangannya.
"Bagus juga untuk wawasan pesepakbola dan juga untuk mengukur teknik khususnya di tendangan," kata Sugeng yang juga pernah merapat di Persiku Kudus itu.
Komentar dari Sugeng ini barangkali bisa mewakili bagaimana menariknya aplikasi yang diciptakan oleh perusahaan ternama asal Jerman tersebut. Adidas Snapshot menjawab rasa penasaran saat pehobi sepakbola bertanya berapa kecepatannya menendang bola dan berapa sudut dari jarak tembakan.
Untuk melakukan hal tersebut, aplikasi ini bisa mengukurnya sangat tepat menggunakan kamera ponsel pintar milik para penggunanya.
Penyuka beragam aplikasi permainan sepakbola lainnya, Hilmi Amiludin mengungkapkan bila Adidas Snapshot merupakan satu aplikasi paling menarik dibandingkan permainan-permainan serupa yang tersedia di ponsel pintarnya.
"Meskipun tidak ada permainan (game) di aplikasi ini, namun saya bisa iseng mengetahui seberapa cepat tendangan seseorang. Terkadang saya mempraktikannya kepada seorang teman atau murid," kata pria yang kesehariannya mengajar pelajarano lahraga di sebuah sekolah dasar swasta di Solo ini.
Lewat aplikasi ini, Hilmi bisa mengetahui kekuatan dan kecepatan tendangan yang dilesakkan para anak didiknya. Ia pun pernah mengadakan semacam perlombaan kecil dengan peserta siswanya. Puluhan siswanya akan menendang bola dan akan diukur seberapa cepat tendangan yang dihasilkan. Saat satu per satu secara bergantian menendang bola, Hilmi memegangi ponsel pintarnya dan mengaktifkan aplikasi Adidas Snapshot untuk merekam.
"Ada seorang siswa yang menendang sangat keras atau kecepatan tinggi mendapatkan hadiah. Jika ada tendangan yang kecepatannya sama, biasanya akan dilakukan ulang. Mereka pun antusias ingin mengetahui seberapa cepat tendangan yang dilesakan," tuturnya.
Adidas Snapshot telah didukung dengan 18 bahasa dan dapat diunduh secara geratis di Play Store dan Apple Play Store. Untuk pengguna Android, versi yang kompatibel adalah versi 4.1 (Jelly Bean) ke atas, sedangkan untuk pengguna iOS, versi yang kompatibel adalah versi 7.0 ke atas. (mam)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/games-tendangan-bola_20151124_112750.jpg)