Laga Uji Coba
Babak Pertama PSIS Tertinggal 0-1 dari PSS Sleman
Sundulan penyerang lubang PSS Sleman, Tri Handoko, menggetarkan gawang PSIS Semarang di menit ke-32
Penulis: m alfi mahsun | Editor: muslimah
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Muhamad Alfi M
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Sundulan penyerang lubang PSS Sleman, Tri Handoko, menggetarkan gawang PSIS Semarang di menit ke-32 setelah memanfaatkan umpan Mudah Yulianto dari sepak pojok.
Gol pemain nomor sembilan Super Elang Jawa itu membuat timnya unggul 0-1 atas tuan rumah di Stadion Jatidiri, Sabtu (9/4/2016) malam.
Sejak awal laga baik Mahesa Jenar mapun tim tamu saling serang. PSIS sempat dapatkan peluang emas lewat Johan Yoga di menit ke-22.
Johan yang berdiri bebas di depan gawang yang kosong setelah kiper PSS Syahrul Fadil, tidak dalam posisi siap setelah menghalau bola, gagal sarangkan bola. Bola sepakannya membentur pemain belakang PSS dan melenceng di samping kiri gawang.
Selepas gol yang dicetak Tri Handoko, skuat asuhan Eko Riyadi terus menekan. Di menit ke-34. PSIS dapatkan tendangan bebas saat Johan Yogadi jatuhkan di depan kotak penalti PSS. Sayang, sepakan kapten M. Yunus melebar tipis di samping kiri gawang Syahrul.
PSS di momen itu juga langsung dapat peluang. Serangan balik dari skuat asuhan Setho Nurdiyantara mengandalkan ujung tombak Jodi Kurniadhi. Sepakan keras Jodi di dalam kotak penalti PSIS mampu diamnkan kiper Fajar Setya Jaya.
Di lima menit akhir babak pertama PSIS kembali dapatkan sepakan bebas di muka gawang PSS setelah Edy Anto dijatuhkan. Namun sepakan Harry Nur yang mengarah ke sisi kiri gawang, mudah dikuasai Syahrul.
Skor 1-0 untuk keunggulan PSS pun bertahan hingga jeda. Kedua suporter tak henti-henti bernyanyi dalam laga tersebut. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/psis_20160409_204835.jpg)