Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Melahirkan Saat Lebaran, Wanita Asal Kudus Ini Batal Menamai Anaknya Ramadani

Prediksi itu meleset atau lebih lambat dari perkiraan semula. Pada Minggu (25/6/2017) sekitar pukul 08.45 si jabang bayi lahir.

Penulis: Rifqi Gozali | Editor: a prianggoro
Tribun Jateng/Rifqi Gozali
Ika Nur Amanah saat menggendong anak pertamanya seusai melahirkan di RSUD dr Loekmono Hadi Kudus. 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Rifqi Gozali

TRIBUNJATENG.COM, KUDUS - Wajahnya tampak lusuh, nafasnya masih terkesan ngos-ngosan. Begitulah kondisi Ika Nur Amanah setelah melahirkan.

Dia melahirkan anak pertamanya tepat pada hari pertama lebaran, MInggu (25/6/2017). Bayi cantik dengan berat 3250 gram, dan panjang 47 senti menambah kebahagiaannya di hari yang fitri ini.

Bayi yang lahir dari pasangan Ika Nur Amanah (24) dan Rifai Solikin (25) semula akan dinamai Ramadani. Karena, didasarkan prediksi awal, kelahiran sang buah hati tepat pada bulan Ramadan.

Prediksi itu meleset atau lebih lambat dari perkiraan semula. Pada Minggu (25/6/2017) sekitar pukul 08.45 si jabang bayi lahir.

Niat menyematkan kata Ramadani pada sang anak pun pupus, pasangan yang tinggal di Desa Terban RT 02 RW 02, Jekulo, Kudus, itu harus mencari alternatif nama lain.

"Semula akan dikasih nama ada Ramadani-nya. Tapi ini belum tahu mau dikasih nama apa," kata Ika sembari tersenyum simpul saat ditemui di ruang bersalin RSUD dr Loekmono Hadi Kudus.

Perempuan yang baru saja mendapat predikat baru sebagai ibu itu menceritakan, proses persalinannya semula akan dioperasi. Pasalnya, dia tak kuat lagi karena lemas.

"Semula mau dioperasi, karena hampir tidak kuat. Tapi bidannya terus memberikan semangat. Akhirnya bersyukur bisa lahir normal," kata Ika.

Sebelum melahirkan, Ika sudah merasakan sakit dan mual di bagian perut sejak Jumat (23/6/2017) lalu.

Akhirnya, pada malam harinya dibawa ke bidan. Namun, bidan tak melayani karena prakteknya sedang tutup. Rasa mual, sakit yang tak lagi mampu ia bayangkan harus ditahan. Sampai pada akhirnya, sang suami membawanya ke RSUD dr Loekmono Hadi Kudus, pada Sabtu (24/6/2017) sekira pukul 16.30 WIB.

Kini kebahagiaan pasangan itu membuncah tatkala mendengar tangis sang anak. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved