22 Kawah di Dieng Rawan Meletus, Ini Daftar Lokasinya
Satu diantara 22 kawah tersebut adalah Kawah Sileri yang baru saja meletus, Minggu (2/12/2017) siang.
TRIBUNJATENG.COM- Kepala Bidang Mitigasi Gerakan Tanah Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Agus Budianto, menyebutkan, ada 22 kawah di kawasan Dieng yang berpotensi meletus.
Satu diantara 22 kawah tersebut adalah Kawah Sileri yang baru saja meletus, Minggu (2/12/2017) siang.
Letusan tersebut disebut letusan freatik yang terjadi akibat adanya pertemuan antara panas magma dan air.
"Mengindikasikan gempa yang minim. Potensi ancamannya cuma di sekitar yang kita perkirakan jadi setiap letusan seperti Sileri karakternya beda," ucap Agus Budianto saat ditemui di Posko Nasional BBM 2017 di Gedung BPH Migas, Jakarta Selatan, Senin (3/7/2017).
Kawah lainnya yang juga berpotensi meletus di sekitaran Dieng seperti Kawah Sinila, Kawah Sikidang, maupun kawah Timbang.
Kawah Timbang disebut sebagai kawah yang paling ekstrem diantara 22 kawah di dieng.
Kawah ini sempat meletus pada 2011, 2012, 2013, hingga 2014 dan aktivitas paling besar terjadi pada tahun 1979 yang menewaskan 179 orang.
"Kawah yang paling maut adalah kawah Timbang, dari kawah Timbang keluar gas beracun yang menewaskan 179 orang," ungkap Agus.
Badan Geologi pun mengimbau agar masyarakat yang berkunjung ke kawasan kawah-kawah tersebut tetap menjaga jarak sesuai dengan aturan. Adapun jarak minimal yang ditentukan adalah 100 meter dari tepi kawah.
Ketentuan tersebut juga berlaku saat kondisi kawah dalam status aman karena letusan bisa terjadi kapan saja.
"Rekomendasi kita 100 meter dari tepi kawah," kata Agus. (tribunnews.com/aofua tioconny billy)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/kepanikan-terjadi-saat-kawah-sileri-dieng-meletus_20170702_165930.jpg)