Begini Cara Dapat Informasi Segala Hal Terkait PLN Lewat Android
Saat ini mudah untuk mendapatkan berbagai macam informasi pelayanan PLN melalui smartphone. PLN telah meluncurkan versi terbaru aplikasi PLN Mobile.
Penulis: Dhian Adi Putranto | Editor: iswidodo
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Dhian Adi Putranto
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Saat ini mudah untuk mendapatkan berbagai macam informasi pelayanan PLN melalui smartphone. PLN telah meluncurkan versi terbaru aplikasi PLN Mobile.
Manager Area PLN area Semarang, Donny Adriansyah menuturkan konsumen tidak perlu jauh-jauh datang ke kantor PLN untuk mendapatkan layanan dari PLN. Konsumen cukup membuka aplikasi di smartphone android.
"Cepat, nyaman, mudah untuk mendapatkan pelayanan dari PLN," tuturnya saat sosialisasi Aplikasi PLN Mobile di CFD Simpang lima, Minggu (10/9/2017).
Pada aplikasi tersebut konsumen dapat informasi tagihan listrik, mengajukan pemohonan pemasangan jaringan listrik baru, perubahan daya, sampai pengaduan gangguan listrik.
"Kalau ada pengaduan yang masuk, akan tercatat pada data kami dan segera kami lakukan penindakan," kata Donny
Tak hanya itu, PLN juga membagikan secara gratis token listrik senilai Rp 20 ribu kepada 100.000 pelanggan prabayar pertama yang telah melakukan aktivasi aplikasi PLN Mobile pada tanggal 10-20 September 2017.
Pada Sosialisasi tersebut, PLN juga memberikan promo diskon 17% untuk pemasangan baru dengan daya 450VA sampai 197.000 VA berlaku dari tanggal 8 Agustus sampai 21 September.
"Bagi yang sedang merencanakan acara hajatan atau acara sifatnya sementara, kami sediakan promo loss setrum (pemasangan sementara) daya 450 VA sampai 5.500 VA dengan harga Rp 170.845. Promo itu berlaku sampai 21 September," tutupnya. (*)