Sajian Kuliner Tradisional Hingga Kekinian Bisa Dipilih di Festival Makanan Pulang Kampung Semarang
Di sini, ada sekitar 60 tenant yang menawarkan beragam kuliner Kota Lumpia. Mulai dari makanan tradisional hingga kekinian.
Penulis: Yasmine Aulia | Editor: rika irawati
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Yasmine Aulia
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Banyak destinasi wisata kuliner khas Semarang yang bisa dituju saat libur Lebaran. Namun, jika Anda tak ingin kesulitan berpindah dari satu tempat kuliner ke tempat kuliner yang lain, datang saja ke Festival Makanan Pulang Kampung Semarang di Pasaraya Sri Ratu Pemuda Kota Semarang.
Di sini, ada sekitar 60 tenant yang menawarkan beragam kuliner Kota Lumpia. Mulai dari makanan tradisional hingga kekinian.
"Tahun ini merupakan festival makanan yang ketiga. Kami ingin mempermudah masyarakat mendapatkan sajian kuliner, khususnya khas Semarang, saat libur Lebaran," ujar panitia Festival Makanan Pulang Kampung Semarang, Firdaus, Minggu (17/6/2018).
Firdaus mengatakan, festival kuliner ini digelar sejak Jumat (15/6/2018) dan berlangsung hingga Kamis (21/6/2018) mendatang.
Festival Makanan Pulang Semarang buka pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.
"Kami di sini juga mengadakan kontrol pada setiap tenant supaya tak mengecewakan masyarakat. Misalnya, dari segi harga agar tidak over price selama berlangsungnya festival," tambah Firdaus.
Tak hanya sajian kuliner, festival ini juga dimeriahkan berbagai kegiatan, di antaranya lomba dan game menarik seputar kuliner. (*)