Pemkot Solo akan Perpanjang Sewa Alun-alun Lor Keraton Surakarta, Tapi . . .

Kepala Dinas Perdagangan Kota Solo, Subagiyo menjelaskan, bila Pemkot Solo memang memiliki niat menyewa lagi alun-alun itu.

Penulis: akbar hari mukti | Editor: iswidodo
Tribun Jateng/Suharno/dok
Pasar Klewer 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Akbar Hari Mukti

TRIBUNJATENG.COM, SOLO - Rencana menawar sewa Alun-alun lor Keraton Solo sebagai lokasi darurat pedagang Pasar Klewer dilakukan oleh Pemkot Solo. Pemkot bahkan berharap nilai sewa turun setengah dari harga sebelumnya.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Solo, Subagiyo menjelaskan, bila Pemkot Solo memang memiliki niat menyewa lagi alun-alun itu.

"Komunikasi lisan sudah kami sampaikan. Kalau penyampaian memakai surat, kami segera lakukan," terangnya, Rabu (18/7/2018).

Subagiyo mengatakan Pemkot Solo berencana menawar harga yang sebelumnya telah disepakati untuk peminjaman Alun-alun lor Keraton pada Oktober 2017 hingga Oktober 2018, yakni Rp 2,5 milyar.

Jika berhasil, maka menurut Subagiyo Pemkot Solo hanya membayar Rp 1,25 miliar untuk perpanjangan setahun sampai 2019.

"Pengajuan anggaran perpanjangan sewa lahan telah kami lakukan dalam pembahasan APBD Perubahan. Rp 1,25 miliar atau setengah dari yang kemarin," paparnya.

Dirinya pun menuturkan, perpanjangan sewa tersebut dilakukan karena pencairan anggaran revitalisasi Pasar Klewer sisi timur belum diberikan oleh Pemerintah Pusat.

Subagiyo menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Kementerian Perdagangan, tetapi proses pencairan tersebut masih dibahas dengan Kementerian Keuangan.

"Yang namanya anggaran besar, memang harus melalui prosedur yang benar," ujar dia.

Dari koordinasi dengan kementerian, menurutnya pemerintah belum dapat memastikan kapan pengucuran dana Rp 57 miliar itu dilakukan.

"Kami berharap Agustus ini bisa cair," paparnya.

Wali Kota Solo menambahkan bila Pemkot ingin harga sewa Alun-alun lor diturunkan.
"Agar dana bisa dialokasikan untuk keperluan yang lain," ungkap Wali Kota Rudy. (*)

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved