BMKG Tutup Sekolah Lapang Iklim Tahap 3 di Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bersama stakeholder terkait menutup Sekolah Lapang Iklim (SLI) tahap 3 di Kabupaten Temanggung.
Koordinator BMKG Jateng, Tuban Wiyoso, mengatakan Sekolah Lapang Iklim tahap 3 ini diikuti oleh 25 orang, yang terdiri dari para petani, penyuluh pertanian lapangan (PPL), dan Babinsa.
SLI dilaksanakan dalam kurun waktu 11 Maret 2019 - 9 Juli 2019.
Kepala BMKG Pusat, Prof Dr Dwikorita Karnawati, mengatakan SLI merupakan program 'icip-icip'.
Sehingga, bila dirasa bermanfaat dan hasilnya menguntungkan petani, nantinya bisa diterukan oleh pemrintah daerah setempat.
Ditandaskan, konsep SLI adalah 'belajar dengan melakukan' (learning by doing). Serta, 'belajar dengan mengalami' (learning by experiencing).
"Dari laporan yang ada, hasil SLI ini cukup bagus dan memuaskan," katanya.
• Joko Ribowo Lakukan Clean Sheat di Tiga Laga PSIS Semarang, Lawan Borneo FC?
Disebutkan, produktivitas demplot padi hasil SLI tahap 3 di Temanggung cukup menggembirakan.
Berdasar tiga sampel ubinan yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) Temanggung, diperoleh hasil panen terendah per hektare adalah 6,2 ton. Sementara tertinggi menghasilkan padi 7,8 ton per hektare.
"Rata-rata produktivitasnya adalah 6,8 ton per hektare. Lebih tinggi dari hasil rata-rata kabupaten yang di angka 6,1 ton per hektare. Atau, produktivitasnya meningkat 9,7 persen," tuturnya.
Dituturkan lebih lanjut, dalam proses budidaya padi yang ada di demplot SLI tahap 3 di Kedu, terdapat beberapa hama penyakit yang menyerang.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
sekolah lapang iklim (SLI)
Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung
Alasan PSK Hamil Buka Layanan, Tergolong Langka dan Lagi Trend |
![]() |
---|
Ganjar Kena Ledek Jokowi Jajal KRL Yogyakarta - Solo |
![]() |
---|
Mandiri, BNI, BRI Akan Memblokir ATM Lama Tipe Magnetic Stripe, Segera Ganti Jadi Kartu ATM Chip |
![]() |
---|
Siswi SMA Ini Dipulangkan karena Berbaju seperti Pakaian Dalam, Teman-temannya Lakukan Aksi Walk Out |
![]() |
---|
Leony Trio Kwek Kwek Putuskan Hidup Tanpa Menikah, Apa yang Terjadi? Ini Kisahnya |
![]() |
---|