Hari Kesaktian Pancasila, AKBP Rondhijah: Implementasikan 5 Sila dalam Bertugas
Kepolisian Resor Tegal Kota melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Halaman Mapolres Tegal Kota, Selasa (1/10/2019).
TRIBUNJATENG.COM, TEGAL - Kepolisian Resor Tegal Kota melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Halaman Mapolres Tegal Kota, Selasa (1/10/2019).
Kapolres Tegal Kota AKBP Siti Rondhijah secara langsung bertugas sebagai inspektur upacara.
Dalam momen tersebut, Polres Tegal Kota juga menggelar upacara corp rapor kenaikan pangkat kepada Anggota Sipil Negara (ASN) dilingkungan Polres Tegal Kota.
AKBP Rondhijah mengatakan, Pancasila menjadi pedoman.
Begitupun dalam melaksanakan pengabdian berbangsa dan bernegara, maka wajib berlandaskan Pancasila.
• Jumeri Minta Setiap Ada Demo, Wakil Kepsek Harus Turun ke Lapangan Identifikasi Anak Didiknya
• Gerindra Jateng Enggan Komentari Nasib Sigit yang Dipecat dan Gagal Dilantik Jadi Anggota DPR RI
• Bawaslu Demak Tak Hadir Dalam Penandatanganan NPHD, Ini Alasan Ketua
• Temui Kerusakan Fasilitas Umum di Pasar Pagi, Dedy Yon: Saya Tidak Mau Tahu, Ini Bisa Selesai Kapan?
Ia juga meminta anggota Polres Tegal Kota untuk mengimplementasikan lima nilai Pancasila dalam bertugas.
"Jati diri dan pondasi bangsa (Pancasila) wajib kita implementasikan pada pekerjaan. Apalagi kita sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Tentu harus memberikan contoh dari lima sila Pancasila," katanya.
AKBP Rondhijah juga mengucapkan selamat kepada ASN Polri yang mendapat kenaikan pangkat berkala.
Ia berharap, kenaikan pangkat tersebut bisa meningkatkan kinerja dan pengabdian.
"Semoga dengan kenaikan pangkat yang telah diberikan ini, kinerja dalam melaksanakan pengabdian semakin meningkat," ungkapnya. (fba)
Promoter Polda Jateng
Polres Tegal Kota
Kapolres Tegal Kota AKBP Siti Rondhijah
Hari Kesaktian Pancasila
Hasil Osasuna vs Barcelona, Messi Bawa Barca Berjarak 2 Poin Dari Pemuncak Klasemen Atletico Madrid |
![]() |
---|
Terungkap, Ada Pemain Timnas U23 Pura-pura Sakit, Iwan Bule: Ingin Keluar Bertemu Temannya |
![]() |
---|
Iran Miliki Senjata Misterius Dikubur Dalam Tanah Berisi Ribuan Rudal, Tak Gentar Hadapi AS |
![]() |
---|
Ibu Dari Mantan Pacar Kaesang Curhat di Instagram: Janjimu Akan Menikah Dengan Anak Saya |
![]() |
---|
Insiden Pohon Randu Maut di Pemalang, Empat Nyawa Melayang, Satu di Antaranya Bocah 6 Tahun |
![]() |
---|