Sinopsis Film Last Christmas, Dibintangi Emilia Clarke dan Henry Golding, Tayang di Bioskop Hari Ini
Sinopsis film Last Christmas yang dibintangi oleh Emilia Clarke dan Henry Golding, tayang di bioskop hari ini.
Penulis: non | Editor: abduh imanulhaq
Toko tersebut menjual ornamen sepanjang tahun.
Kini Kate menjadi tunawisma setelah diusir teman flatnya.
Ketika bekerja dia melihat pria di luar menatap ke atas.
Usai mendekatinya, dia mendapati namanya Tom.
Walaupun Kate tertarik pada Tom, namun menurutnya Tom membingungkan.
Seusai audisi menyanyinya yang gagal, Kate melihat Tom lagi.
Mereka pun berjalan bersama saat Kate pulang.
Keesekan harinya ketika Kate berangkat kerja, dia melihat toko dibobol.
Hal itu akibat kegagalannya mengunci toko setelah selesai bekerja.
Bosnya yang dia sebut Santa (Michelle Yeoh) menjelaskan kekecewaannya terhadap Kate.
Menyiratkan Santa telah berubah dari orang penuh perhatian dan baik seperti dulu.
Kate terpaksa kembali ke rumah orang tuanya, Ibunya imigran Yugoslavia menderita depresi.
Sedangakn ayahnya bekerja berjam-jam sebagai sopir minicab.
Kate membenci ibunya yang menyayanginya sementara mengabaikan saudaranya, Marta.
Marta kini bekerja sebagai pengacara sukses.