Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Video

Video 128 Pesilat Ikuti Kejuaraan Merpati Putih Eks-Karesidenan Pekalongan

adanya kejuaraan pencak silat antar kelompok latihan (kolat) muncul bibit-bibit baru atlet pencak silat.

Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: abduh imanulhaq

TRIBUNJATENG.COM, KAJEN - Berikut ini video 128 pesilat ikuti Kejuaraan Merpati Putih Eks-Karesidenan Pekalongan

Asisten Satu Bidang Pemerintah Kabupaten Pekalongan Totok Budi Mulyatno berharap dengan adanya kejuaraan pencak silat antar kelompok latihan (kolat) muncul bibit-bibit baru atlet pencak silat.

Hal tersebut, diungkapkan usai menghadiri acara penutupan kejuaraan pencak silat antar kolat Merpati Putih tingkat se eks Karisidenan Pekalongan yang digelar di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Kabupaten Pekalongan, Minggu (16/2/2020) sore.

"Kejuaraan bertujuan mencari bibit persilat handal sejak usai dini," kata Totok kepada Tribunjateng.com.

Totok juga mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini.

Menurutnya, pembibitan atlet silat tidak lepas dari perguruan silat dan harapannya setelah selesai turnamen ini kualitas dan kuantitas atlet terus meningkat.

"Sebentar lagi ada event Dulongmas yang diselenggarakan di Kota Pekalongan. Saya berharap, ada atlet dari turnamen ini mengikuti ajang gengsi tersebut," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Cabang Pencak Silat Merpati Putih Putut Ari Muji Isworo mengatakan dalam turnamen ini diikuti 128 atlet dari 18 kontingen kelompok latihan (kolat) yang berasal dari eks Karisidenan Pekalongan.

"Kejurlat Ini merupakan even tahunan sekali dan kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi antar kelompok latihan," kata Putut.

Putut menambahkan untuk nomor-nomor yang dipertandingkan yaitu kategori usia dini, usia remaja, dan remaja.

Ia juga mengungkapkan ada yang sedikit berbeda dalam kegiatan tahunan ini yaitu peserta yang akan bertanding dalam turnamen ini harus bisa mematahkan benda-benda keras

"Aturan ini untuk kelas usia remaja dan remaja. Alhamdulillah, semuanya bisa dan lolos mengikuti turnamen ini. Penilaian pertandingan tahun ini, kami menggunakan score board digital."

"Untuk jenis yang dipertandingkan yaitu tarung, tata gerak atau jurus dan getaran," tambahnya. (Dro)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved