Berita Regional

13 TKI Ilegal Malaysia Nyaris Tewas Kelaparan, Sudah 2 Hari Tak Makan dan Terlantar di Hutan Bakau

Sebanyak 13 TKI ilegal nyaris tewas kelaparan karena sudah 2 hari tak makan. Mereka terlantar di hutan bakau.

Istimewa
Tangkapan video memperlihatkan TKI Ilegal kesusahan naik ke kapal patroli yang menemukan mereka telantar di pinggir hutan bakau di perairan Asahan pada Jumat (1/5/2020) pagi tadi. Sebelum ditemukan, mereka 2 hari 2 malam tidak makan di tengah laut. 

TRIBUNJATENG.COM, TANJUNGBALAI - Sebanyak 13 TKI ilegal nyaris tewas kelaparan karena sudah 2 hari tak makan.

Mereka terlantar di hutan bakau.

Lokasi hutan bakau di pantai Sei Sembilang, Kecamatan Sei Kepayang Timur, Kabupaten Asahan.

Kisah Sukses Budi Mudik Naik Mobil dari Jakarta ke Jateng Lewat Jalan Tikus, Nekat Resiko Dibegal

Ade Sopir Taksi Online Tewas Dibegal dan Jasad Dibuang di Jalan Ternyata Pengusaha Ayam Goreng

Bintang Jadi 3 di Pundak, Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel Sujud Sukur dan Ziarah ke Makam Ibu Jokowi

Viral Komentar Kocak Gibran Retweet Unggahan Foto Jokowi Wisuda di UGM: Dapet Ducati

Para TKI itu ditemukan polisi pada Jumat (1/5/2020).

Para TKI itu ditemukan sekitar pukul 09.00 WIB oleh petugas Sat Polr Air Polres Tanjungbalai yang tengah patroli.

Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira menyebutkan, melihat sejumlah orang dalam kondisi memprihatinkan.

FOTO:

FOTO:

Kapal patroli KP 2027 langsung mendekati lokasi dan mengevakuasinya ke atas kapal untuk dibawa ke Markas Sat Pol Air Polres Tanjungbalai.

"Ya ada 13 TKI ilegal yang kami amankan dari kawasan hutan bakau, dalam kondisi lemah karena kelaparan.

Setiba di Sat Pol Air, terlebih dahulu kami beri makanan dan minuman untuk memulihkan tenaga mereka yang sedang dalam kondisi lemah," kata Putu, Jumat.

Berdasarkan keterangan para TKI ilegal itu, mereka ada yang berangkat dari Sekinchan dan Hutan Melintang (Perak) dengan menumpangi kapal tekong milik nelayan setempat, sebelum akhirnya terlantar.

Halaman
12
Sumber: Tribun Medan
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved