Kim Jong Un Terkini

Akhirnya Kim Jong Un Menampakkan Diri: Tertawa, Merokok, dan Lambaikan Tangan, Ini Komentar Trump

Kim Jong Un tertawa, tersenyum, merokok, dan melambai kepada publik ketika meresmikan pabrik pupuk.

Editor: galih permadi
(AFP/KOREAN CENTRAL NEWS AGENCY V)
Foto dirilis Kantor Berita Pusat Korea Utara (KCNA), memperlihatkan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (dua kanan) menghadiri upacara peresmian pabrik pupuk di Provinsi Pyongan Selatan, Korea Utara, Jumat (1/5/2020). Ini menjadi kemunculan pertama Kim Jong Un setelah dikabarkan terakhir tampak pada 12 April lalu dan sempat dispekulasikan telah meninggal dunia. 

TRIBUNJATENG.COM, PYONGYANG - Teka-teki kabar Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un terungkap.

Kim Jong Un tertawa, tersenyum, merokok, dan melambai kepada publik ketika meresmikan pabrik pupuk.

Gestur itu diungkapkan media pemerintah KCNA, di mana momen itu jadi kembalinya Kim setelah menghilang selama 20 hari terakhir.

BEM-KM Unnes Semarang Desak Pihak Kampus Kembalikan UKT 50 Persen: Biaya Operasional Berkurang

Video 2 Pria Mirip Kim Jong Un dan Donald Trump Lagi Ngopi Bareng, Sempat Berbagi Hand Sanitizer

Kenakalan Dian Sastro Waktu SMA, Bolos Sekolah Ditilang Polisi, Mendadak Ada Cowok Ajak Kenalan

BREAKING NEWS : Penutupan Jalan Tahap 4 di Kota Semarang, Ini 3 Ruas Jalan yang Akan Ditutup 24 Jam

Berdasarkan laporan kantor berita KCNA, Kim Jong Un berbicara kepada sejumlah ofisial dalam perayaan Hari Buruh dan meresmikan pabrik publik.

Kim menyatakan seperti dikutip KCNA, berdirinya Pabrik Pupuk Fosfat Sunchon bakal menjadi perkembangan bersejarah bagi industri pupuk mereka.

Dia mengklaim peresmian itu akan menjadi kemenangan bersejarah dan luar biasa bagi potensi ekonomi yang dimiliki Korea Utara.

"Sekaligus menjadi momen yang mengangkat dan menyakinkan kita tentang pencapaian garis depan ekonomi," kata Kim dilansir CNN Sabtu (2/5/2020).

Pemimpin yang berkuasa sejak 2011 itu disebut "begitu puas dengan pendirian pabrik Sunchon dan mengucapkan selamat bagi Universitas Teknologi Kim Chaek".

Dia berulang kali menekankan bahwa talenta di perguruan tinggi itu merupakan sumber penting sekaligus memberi motivasi kuat bagi pembangunan negara.

Sementara kanal televisi KCT menayangkan momen ketika Kim Jong Un berada di tengah perayaan atas resminya pabrik pupuk tersebut.

Dia terlihat duduk, berjalan, di samping adik sekaligus penasihatnya, Kim Yo Jong.

Dia terlihat beberapa kali tertawa dan merokok.

Tayangan itu juga memperlihatkan Kim menumpang mobil golf (golf buggy) di samping petinggi negara yang tak mengenakan masker.

Muncul juga foto momen peresmian pabrik, di mana Kim menggunting pita merah dengan Kim Yo Jong tepat berada di belakang sang kakak.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved