Berita Rembang
Paket Penyemangat Pandemi Covid-19 Covid Ranger
Pandemi Covid-19 yang belum juga usai, membuat sebagian orang termasuk mantan pasien covid atau penyintas covid membuat suatu pergerakan sosial.
TRIBUNJATENG.COM, REMBANG -- Pandemi Covid-19 yang belum juga usai, membuat sebagian orang termasuk mantan pasien covid atau penyintas covid membuat suatu pergerakan sosial.
Wadah yang diberi nama Covid Ranger pun mulai bergerak pada akhir bulan Desember 2020 memberikan motivasi dalam bentuk bingkisan penyemangat.
Koordinator Covid Ranger, Miftachussholichin mengatakan gerakan peduli pasien covid dilatarbelakangi istri dan adik iparnya yang pernah terpapar covid-19 dan harus dirawat di rumah sakit dan akhirnya sembuh.
Sehingga dia pernah merasakan bagaimana perjuangan ketika ada keluarga yang terpapar corona. Iapun kemudian memberi dukungan kepada teman- temannya yang baru- baru ini juga terpapar.
“Kami tahu bagaimana perjuangan pasien Covid-19. Kami tergerak, berbuat sesuatu, meski kecil. Kami data pasien Covid-19 untuk dikirim paket yang disebut ‘bingkisan penyemangat’. Tidak peduli mereka kaya atau miskin. Satu paket untuk satu orang. Kadang juga berbentuk makanan, bakso atau satai,” jelas Miftah.
Aksinya bersama istri ternyata mendapat simpati banyak orang. Banyak temannya yang ikut menitipkan sumbangan dan ada juga yang ikut bergerak membantu mengirimkan bingkisan.
Setiap hari relawan covid ranger pun bertambah dan membuat gerakan itu semakin mudah dan lebih banyak dirasakan orang banyak.
Pria yang bekerja sebagai PNS di Pemkab Rembang itu menjelaskan setiap hari relawan terus bergerak mengantarkan bingkisan penyemangat kepada pasien.
Hasil musyawarah, paling tidak satu relawan menyelesaikan satu misi mengantarkan paket penyemangat.
Ia menyebutkan saat ini sarana perjuangan Covid Ranger semakin luas. Terbaru, mereka juga memproduksi kaos berisikan pesan-pesan moral untuk penderita Covid-19. Keuntungan penjualan digunakan untuk memenuhi kebutuhan penderita Covid-19.
Pasien Covid-19 asal Kecamatan Lasem, Nur Hidayat yang saat ini sudah diperbolehkan pulang mengaku terharu ketika ada komunitas mengirimkan bingkisan kepadanya. Baginya, hal itu sangat berarti sebagai bentuk kepedulian dan motivasi untuk sembuh serta segera bergabung dengan Covid Ranger.
" luar biasa sangat membantu saya dan keluarga. Makanya saya pengen segera sembuh dan ikut bantu- bantu mereka (covid ranger), " ungkapnya.
Insert 7 januari 20 Nur
Saat ini covid ranger berisikan 20 lebih relawan yang rela tenaga, waktu dan materi di bahan bakar motor untuk memotivasi pasien covid-19 ataupun keluarganya. Bahkan ada relawan atau "Ranger" warga Rembang Asli yang kini tinggal di Australia ikut bergabung membantu pendataan misi melalui Handphone nya.
Mereka juga telah memiliki empat program bantuan, diantaranya bingkisan penyemangat, membantu pengiriman barang untuk pasien, membantu mencari pendonor plasma dan menggalang donasi melalui kaos. (*)
Viral Jemaah Umrah Asal Rembang Telantar di Yogyakarta International Airport, Diduga Korban Penipuan |
![]() |
---|
Kronologi Kecelakaan Maut Bus Widji Lestari di Rembang, 16 Korban Terluka dan 4 Orang Tewas |
![]() |
---|
Terkait Macet Panjang di Jalan Pantura Rembang, Kasat Lantas Ungkap Penyebabnya |
![]() |
---|
Pria Rembang Rudapaksa Anak Kandung hingga Hamil, Selalu Beraksi Tengah Malam saat Istri Tidur |
![]() |
---|
Bejat! Kakek Asal Rembang Perkosa Anak Kandung Berusia 16 Tahun Hingga Hamil |
![]() |
---|