Berita Banjarnegara
Jalan Alternatif Kebumen-Banjarnegara di Desa Kebutuhduwur Ambles Padahal Baru Diperbaiki
Pergerakan tanah terjadi di Desa Kebutuhduwur Kecamatan Pagedongan, Banjarnegara. Longsor terjadi di jalan raya kabupaten
TRIBUNJATENG.COM, BANJARNEGARA - Pergerakan tanah terjadi di Desa Kebutuhduwur Kecamatan Pagedongan, Banjarnegara.
Longsor terjadi di jalan raya kabupaten yang menghubungkan wilayah Kecamatan Pagedongan dengan kota Banjarnegara.
Jalan itu sekaligus menjadi jalur alternatif yang menghubungkan Kabupaten Banjarnegara dengan Kabupaten Kebumen.
Jalan aspal sepanjang 50 meter di depan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Kebutuhduwur, Pagedongan ambles sedalam sekitar 25 cm.
Sebagian permukaan jalan itu tampak turun dan retak. Jalan pun menjadi terlihat tidak rata karena tanah bergeser.
"Itu baru diperbaiki, tapi kemarin ambles lagi, " kata Kepala Desa Kebutuhduwur Yulianto Albera, Kamis (14/1/2021)
Padahal, jalan kabupaten itu sedang direnovasi oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banjarnegara.
Material pasir dan koral untuk perbaikan bahkan masih menumpuk di tepi jalan.
Yulianto mengatakan, perbaikan sampai saat ini masih berjalan, khususnya di depan SDN 3 yang mengalami kerusakan cukup parak karena pergerakan.
Tetapi, baru diperbaiki, jalan itu kembali rusak karena tanah bergerak.
Gus Miftah Beri Tausiyah di Hari Jadi Banjarnegara, Tebar Optimisme Kemenangan Lawan Corona |
![]() |
---|
Tidak Terdampak Pandemi, Pertumbuhan Ekonomi Banjarnegara Lebih Baik dari Provinsi dan Nasional |
![]() |
---|
Puncak Hari Jadi Banjarnegara Ada Pengajian Virtual Bersama Gus Miftah |
![]() |
---|
Sepeda Tergeletak di Pinggir Sungai Galuh Banjarnegara, Komarun Wonosobo Dicari 7 Hari Belum Ketemu |
![]() |
---|
Pekerja Gosong Kesetrum di Gedung FIF Banjarnegara, PLN Wanti-wanti Warga Jangan Sembrono |
![]() |
---|