Berita Kabupaten Tegal

Samsat Online Keliling Kab Tegal Tetap Aktif saat Pandemi, Sriyono: Protokol Kesehatannya Ketat

Namun memang ada yang berbeda, terutama penerapan protokol kesehatan yang harus dipatuhi oleh para wajib pajak

Penulis: Desta Leila Kartika | Editor: muslimah
TribunJateng.com/Desta Leila Kartika
Foto halaman kantor UPPD Samsat Kabupaten Tegal yang beralamat di jalan Cut Nyak Dien, Griya Prajamukti, Kalisapu, Kecamatan Slawi, Selasa (26/1/2021) kemarin. 

TRIBUNJATENG.COM, SLAWI - Meski masih di tengah masa pandemi Covid-19, layanan Samsat online keliling terus hadir di tengah masyarakat. 

Namun memang ada yang berbeda, terutama penerapan protokol kesehatan yang harus dipatuhi oleh para wajib pajak.

Hal tersebut, disampaikan oleh Kasi Pajak UPPD Samsat Kabupaten Tegal, Sriyono, saat ditemui Tribunjateng.com Selasa (26/1/2021) kemarin.

"Kalau pembatasan jumlah wajib pajak tidak ada, terpenting mereka tertib dan mematuhi protokol kesehatan seperti mengenakan masker, saat menunggu giliran menjaga jarak satu sama lain, dan mencuci tangan," ungkap Sriyono, Selasa (26/1/2021) kemarin.

Sriyono menyebut pihaknya juga menyediakan tempat cuci tangan dan handsanitizer, termasuk misal ada yang kedapatan tidak memakai masker dari pada diminta pulang ke rumah lebih baik diberi masker. 

Meski pihak Samsat menyediakan masker, tapi tetap dianjurkan masyarakat sudah memakai masker dari rumah karena bisa saja stok masker kebetulan habis.

Pada kesempatan ini, Sriyono juga menyampaikan, bahwa layanan samsat keliling sudah aktif dan buka kembali terutama di Kecamatan Bojong dan Margasari. 

Setelah sebelumnya pernah ditutup sementara waktu karena terdapat kasus Covid-19.

"Saat ini dua lokasi pelayanan samsat online keliling yang sebelumnya ditutup sekarang sudah mulai aktif lagi, yaitu di Kantor Kecamatan Bojong dan Polsek Margasari. Kami tetap menyesuaikan dengan perkembangan kasus Covid-19 apakah aman atau tidak," tandasnya. (dta)

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved