Berita Kota Tegal
Tak Ada Kirab Toa Pe Kong dalam Perayaan Imlek 2021 di Tegal, Sembahyang Dilakukan di Kelenteng
Sembahyang dan berbagai kegiatan Imlek hanya berlangsung di dalam Kelenteng Tek Hay Kiong Kota Tegal
TRIBUNJATENG.COM,TEGAL - Perayaan Tahun Baru Imlek 2021 di Kota Tegal akan berlangsung secara sederhana.
Sembahyang dan berbagai kegiatan Imlek hanya berlangsung di dalam Kelenteng Tek Hay Kiong Kota Tegal.
Tidak ada hiburan barongsai, Kirab Gotong Toa Pe Kong dan sembahyang di laut.
Chen Li Wei Dao Chang atau Pendeta Chen Li Wei mengatakan, sembahyang di dalam perayaan Imlek tetap akan dilaksanakan semua.
Namun akan berlangsung di dalam kelenteng.
Ia mengatakan, yang ditiadakan adalah Kirab Gotong Toa Pe Kong dalam Perayaan Cap Go Meh.
Kirab tersebut adalah arak-arakan mengenang kedatangan Kongco Tek Hay Cin Jin ke Kota Tegal.
Ada sembilan dewa yang biasanya diarak dari kelenteng menuju ke Pelabuhan Tegal.
"Jadi lebih sederhana. Ini kimsin atau rupang sembilan dewa yang biasanya dikirab, hanya diletakkan di altar utama untuk upacara sembahyang.
Setelah itu besok harinya pas Cap Go Meh, kimsin-kimsin tersebut dikembalikan ke singgasananya," kata Chen Li Wei kepada tribunjateng.com, Senin (1/2/2021).
Chen Li Wei mengatakan, beberapa kegiatan dihilangkan karena berpotensi menimbulkan kerumunan orang.
Terlebih kondisi saat ini masih ada di tengah pandemi Covid-19.
Termasuk pertunjukan barongsai dan sembahyang juga ditiadakan.
Ia menjelaskan, nantinya akan ada ritual tolak bala sendiri di dalam Kelenteng Tek Hay Kiong Kota Tegal.
"Nanti ada ritual tolak bala sendiri, pengganti tolak bala dengan arak-arakan kimsin. Umat akan berdoa di dalam kelenteng," jelasnya. (fba)
Puluhan Rumah di Kota Tegal Rusak Akibat Angin Kencang |
![]() |
---|
Wali Kota Tegal dedy yon Laporkan Wakilnya M Jumadi ke Polda Jateng, Ada 5 Pasal yang Disangkakan |
![]() |
---|
DPRD Kota Tegal akan Klarifikasi Isu Ketidakharmonisan di Pemkot, Termasuk Isu Kudeta yang Gagal |
![]() |
---|
Wawali Tegal Jumadi Gagal Ngantor karena Pintu Kantor Terkunci, Ajudan dan Sopir juga Ditarik |
![]() |
---|
Sudah Sepekan Warga Tegal Kesulitan Air Bersih, Direktur PDAM: Mungkin Besok Sudah Bisa Mengalir |
![]() |
---|