KKN Undip
Cegah Covid-19, Mahasiswa KKN Undip Ajari Warga Bikin Hand Sanitizer Standar WHO
Di tengah pandemi Covid-19 ini, penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak sangatlah penting dilakukan.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Pandemi Covid-19 mengharuskan penerapan pembatasan sosial berdampak pada pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim 1 2020/2021 Universitas Diponegoro.
Berbeda dari biasanya, kegiatan KKN yang mengusung tema “Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19 Berbasis Pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s)” dilakukan secara individu dengan lokasi berdasarkan tempat tinggal mahasiswa.
Salah satu mahasiswa Teknik Kimia Universitas Diponegoro, Yusrina Nadila (21) yang tengah melaksanakan kegiatan KKN melakukan edukasi pembuatan hand sanitizer kepada warga RT 3 RW 5 Kelurahan Ngesrep, Kota Semarang.
Di tengah pandemi Covid-19 ini, penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak sangatlah penting dilakukan guna menekan penyebaran virus.
Dalam kondisi tertentu sulit menggunakan air dan sabun untuk membersihkan tangan, penggunaan hand sanitizer menjadi alternatif yang efektif dan praktis.
Hand sanitizer yang dibuat oleh mahasiswa tersebut disesuaikan dengan standar yang dipublikasikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
“Proses pembuatan hand sanitizer ini mudah dipraktikan dengan bahan yang terjangkau dan mudah ditemui di toko bahan kimia,” ungkap Yusrina Nadila, Senin (8/2/2021).
Edukasi kepada warga dilakukan pada hari Minggu (24/1/2021) melalui video tutorial dan buku panduan yang disosialisasikan secara door to door.
Disamping itu, dilakukan pula pemberian produk hand sanitizer yang telah dibuat sendiri dan masker.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan senantiasa menjaga kesehatan dan kebersihan diri serta lingkungan. (*)
Camilan Anak Alternatif Selama Pandemi Covid-19 Kreasi Mahasiswa KKN Undip |
![]() |
---|
Mahasiswa KKN Undip Semarang Ajak Warga Cuci Tangan Pakai Susu |
![]() |
---|
Mahasiswa Undip Bikin Video Kreatif Kenapa Harus Cuci Tangan |
![]() |
---|
Ini Cara Mahasiswa Undip Nguri-uri Kebudayaan untuk Pemuda Desa di Pati |
![]() |
---|
Mahasiswa KKN Undip Semarang Buatkan Website Media Informasi Berbasis RT |
![]() |
---|