Joko Dorong Optimalisasi Pengelolaan Aset Pemkot Semarang
Ketua Komisi B DPRD Kota Semarang, Joko Susilo mendorong optimalisasi pengelolaan aset milik pemkot.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Ketua Komisi B DPRD Kota Semarang, Joko Susilo mendorong optimalisasi pengelolaan aset milik Pemerintah Kota Semarang guna mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Dari seluruh jenis penerimaan, menurut dia, masih banyak yang perlu dimaksimalkan, satu diantaranya aset daerah yang saat ini belum banyak berkontribusi terhadap PAD.
"Aset itu menurut saya bisa dimaksimalkan agar bisa menyumbang PAD. Potensi-potensi itu akan kami gali. Saat ini masih banyak yang belum tersentuh," ujarnya, Minggu (21/2/2021).
Joko mengatakan, Komisi B akan melihat terlebih dahulu aset pemerintah mana saja yang saat ini masih dipihakketigakan dan mana saja yang telah berakhir masa kontraknya.
Politisi Fraksi PDIP tersebut menilai, banyak aset yang dikontrakkan namun tidak difungsikan secara maksinal. Dia beharap, aset-aset yang dikontrakkan namun tidak dimanfaatkan maksimal bisa dinego.
"Contoh, Dargo, itu dipihakketigakan tapi sepi. Aset-aset yang seperti itu akan kami bicarakan dengan dinas terkait. Kalau diam saja, tidak bisa meningkatkan PAD. Kalau PAD banyak, rakyat sejahtera," paparnya.
Selain aset daerah, tambah Joko, potensi yang akan didorong yaitu pendapatan parkir. Menurut dia, pajak parkir masih banyak yang belum tersentuh. (*)
Kronologi Oknum Polisi Bunuh Dua Wanita Muda, Mengaku Tidak Ada Hubungan Namun Dieksekusi di Hotel |
![]() |
---|
Setelah Diculik, RS Menangis saat Diajak Muter Solo Jogja, Pelaku pun Membawa ke Bogor, Ini Motifnya |
![]() |
---|
Ada Kepala Daerah yang Dilantik Sembari Diborgol dan Kenakan Rompi KPK, Begini Kisahnya |
![]() |
---|
Sinopsis Ikatan Cinta Sabtu RCTI 27 Februari 2021 Upaya Al Membebaskan Rendy yang Dipenjara |
![]() |
---|
Kisah Sedih Dua Bocah di Karawang Ditinggal Mati Ibu, Ayah Gila, dan Kakak Dituduh Maling |
![]() |
---|