Berita Karanganyar
Kadinkes Jateng Sebut Pelaku Ekonomi Berisiko Tinggi akan Terima Vaksin Mulai Maret 2021
Pelaku ekonomi berisiko tinggi seperti pedagang akan menerima vaksin pada Maret 2021.
TRIBUNJATENG.COM, KARANGANYAR - Pelaku ekonomi berisiko tinggi seperti pedagang akan menerima vaksin pada Maret 2021.
Pernyataan itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jateng, Yulianto Prabowo saat meninjau pelaksanaan vaksinasi tahap kedua di RSUD Karanganyar, Rabu (24/2/2021).
Yulianto menyampaikan, secara keseluruhan target sasaran vaksin di Jateng ada sekitar 24,5 juta orang. Pelaksanaan vaksinasi dilakukan secara bertahap seperti tahap pertama untuk nakes, tahap kedua untuk petugas pelayanan publik dan seterusnya.
Adapun sasaran penerima tersebut ditargetkan selesai mengikuti vaksinasi pada Desember 2021.
"Sebelumnya nakes sudah. Sekarang masuk tahap kedua pelayana publik dan lansia. Tapi lansia diprioritaskan di Semarang dulu," katanya kepada Tribunjateng.com.
Menurutnya, lansia termasuk sasaran vaksinasi tahap kedua lanataran termasuk beresiko tinggi. Meski angka terinfeksi Covid-19 sekitar 10 persen tapi angka kematiannya mencapai 50 persen.
Dia menjelaskan, vaksinasi tahap kedua dengan sasaran 5,2 juta di wilayah Jateng ditargetkan selesai pada Maret 2021.
"Tahap ketiga April 2021. Masyarakat kelompok resiko lain termasuk pelaku ekonomi," ucapnya.
Yulianto mengungkapkan, pertimbangan resiko tinggi menjadi prioritas sasaran penerima vaksin.
"Ini berbasis pada prioritas bukan karena jabatan. DPRD duluan bukan karena pekerjaan melayani publik berhubungan dengan banyak orang. Kenapa nakes pertama. Karena kelompok masyarakat yang beresiko. Wartawan juga," jelasnya.
Sementara itu terkait vaksinasi tahap pertama dengan sasaran 170 ribu nakes, sampai saat ini perkembangannya sudah mencapai 99 persen. (*)
DKK Karanganyar Ajukan 13.600 Dosis Vaksin Corona Untuk Lansia dan Petugas Pelayan Publik |
![]() |
---|
Soal Sholat Tarawih, Bupati Karanganyar: Ceramah Bisa Dipersingkat |
![]() |
---|
Pelaksanaan Uji Coba PTM di SMA/SMK Negeri Karanganyar Berjalan Lancar Memasuki Hari Kedua |
![]() |
---|
Meski Belum Ada Aturan Dari Pusat Soal Larangan Mudik, Ini Persiapan Dishub Karanganyar |
![]() |
---|
Cuaca Ekstrem, BPBD Karanganyar Imbau Masyarakat Pelihara Saluran Air |
![]() |
---|