Berita Jateng
Anggota DPD RI Kunjungi Disporapar Jateng Bahas Pariwisata di Tengah Pandemi Covid-19
Dampak pandemi Covid-19 telah memporakporandakan tidak hanya kesehatan dan ekonomi dunia. Dampak yang paling terasa di sektor kesehatan, sosial
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG -- Dampak pandemi Covid-19 telah memporakporandakan tidak hanya kesehatan dan ekonomi dunia.
Dampak yang paling terasa di sektor kesehatan, sosial, ekonomi dan juga pariwisata.
Bagi dunia pariwisata dampak pandemi covid-19 cukup serius karena berdampak pula terhadap perekonomian.
Di Jawa Tengah misalnya, wisatawan mengalami penurunan hingga 40% selama pandemi jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Oleh karena itu, Anggota DPD RI Provinsi Jawa Tengah H Bambang Sutrisno baru-baru ini melakukan kunjungan ke Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah, beberapa hari yang lalu.
Tujuannya adalah untuk berdialog dan menyerap aspirasi terkait pembangunan pariwisata di era pandemi ini.
Kunjungan tersebut diterima oleh Kepala Dinas Disporapar Jawa Tengah didampingi oleh sekretaris dan beberapa bidang lainnya.
Satu hal menarik yang dilakukan oleh Disporapar dalam pembangunan pariwisata ini adalah memberikan reward kepada netizen yang telah mempromosikan destinasi wisata Jawa Tengah.
Selain itu juga mengadakan program citizen journalism sebagai partisipasi masyarakat dalam rangka pengawasan terhadap destinasi wisata.
Baik hotel dan resto yang tidak menerapkan protokol kesehatan di era pandemi COVID-19 ini.
Semua berharap dengan dilakukannya vaksin, pandemi covid-19 segera berlalu hingga sektor yang terdampak bisa segera pulih, khususnya dunia pariwisata. (*)
Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa
Disporapar Jateng
Kadisporapar Jateng
kepala disporapar jateng
Sinung Nugroho Rachmadi
Sinung Nugroho Rahmadi
anggota dpd ri
DPD RI
DPD RI jateng
H Bambang Sutrisno
Tarawih Boleh Berjemaah, MUI Jateng Libatkan Pihak Keamanan Jaga Protokol Kesehatan di Masjid Besar |
![]() |
---|
Ironi Masalah Sampah di Jateng pada Masa Pandemi Covid-19, Harus Putar Otak untuk Mengelolanya |
![]() |
---|
Dr Aqua Terpesona Pawon Teh Tudung, Janji Kembali dan Menginap |
![]() |
---|
Dr Aqua Beberkan Rahasia Kepemimpinan Lapangan yang Adaptif |
![]() |
---|
Setelah Serangan Zakiah Aini, Petugas Kantor Polisi di Jateng Tak Segan Lumpuhkan Orang Mencurigakan |
![]() |
---|