Persis Solo
Persis Solo Resmi Rekrut Jacksen F Tiago, Bagaimana Nasib Pelatih Eko Purdjianto?
Persis Solo resmi merekrut Jacksen F Tiago, lalu bagaimana nasib Eko Purdjianto pelatih kepala Laskar Sambernyawa saat ini?
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Persis Solo resmi merekrut Jacksen F Tiago, lalu bagaimana nasib Eko Purdjianto pelatih kepala Laskar Sambernyawa saat ini?
Sebelumnya Jacksen sudah dipecat dari Persipura karena rentetan hasil buruk yang dialami timnya.
Terbuang dari tim Liga 1 ia langsung mendapat tawaran dari raksasa Liga 2 yang diproyeksikan akan promosi musim ini.
Baca juga: Hasil Liga Italia: Gol Duvan Zapata Pastikan Atalanta Permalukan Juventus di Markasnya
Baca juga: Gelontor Southampton 4 Gol, Liverpool Terus Kejar Chelsea di Klasemen Liga Inggris
Baca juga: Hasil Akhir Skor 3-1 Persis Solo Vs Hizbul Wathan Liga 2 2021, Laskar Sambernyawa Lolos 8 Besar
Meski demikian, Jacksen F Tiago ditunjuk sebagai manajer bukan pelatih, pada Sabtu (27/11/2021) malam WIB.
Penunjukan Jacksen F Tiago diumumkan Persis Solo melalui media sosial instagram dan website resmi.
Eks pelatih Persipura Jayapura tersebut langsung menyampaikan kesan pertamanya menjadi manajer Persis Solo.
Jacksen F Tiago mengaku akan terlebih dahulu beradaptasi dengan mengenal lingkungan barunya.
Ia juga segera menelusuri rekam jejak pertandingan yang telah dilakoni Persis Solo selama 9 pekan tersebut.
Sejauh ini, Persis Solo berhasil menempatkan dirinya sebagai pemuncak klasemen Grup C Liga 2 2021.
Laskar Sambernyawa berhasil mengoleksi 18 poin dari 5 kemenangan, 3 imbang dan 1 kekalahan.
Berkat kegemilangannya memuncaki klasemen Grup C, Laskar Sambernyawa pun dipastikan lolos ke babak 8 besar Liga 2 2021.
“Yang jelas, pertama saya datang dengan lingkungan yang baru, di mana saya harus adaptasi dengan bagaimana proses latihan di lingkungan ini." kata Jacksen F Tiago dikutip dari laman Persis.
"Selain itu, saya harus juga telusuri bagaimana performa tim selama ini, di mana letaknya beberapa hal yang perlu kita benahi dalam tim, dan meningkatkan intensitas komunikasi dengan staf pelatih." lanjutnya.
"Ini supaya semua pelaksanaannya lebih baik lagi supaya kita benar-benar siap untuk babak 8 besar nanti.” ungkap Jacksen.
Prediksi Barito Putera Vs Persis Solo Liga 1, Kondisi Tim, Skor, Susunan Pemain, Link Live Streaming |
![]() |
---|
Hasil dan Jalannya Pertandingan Persis Solo Vs Arema FC Liga 1, Harus Puas Berbagi Angka |
![]() |
---|
Nonton TV Online Ini Link Live Streaming Persis Solo Vs Arema FC Liga 1, Main Pukul 15.00 WIB |
![]() |
---|
Prediksi Persis Solo Vs Arema FC Liga 1, Kondisi Tim, Skor, Susunan Pemain dan Link Live Streaming |
![]() |
---|
Nonton TV Online Ini Link Live Streaming RANS Nusantara Vs Persis Solo Liga 1, Main Pukul 17.00 WIB |
![]() |
---|