Berita Banyumas
Polisi Pastikan Pencuri Tanaman Hias di Banyumas Meninggal Gantung Diri Pakai Celana Dalam
Kematian YG (19) warga Kemutug Lor, Kecamatan Baturraden, Banyumas yang meninggal saat diamankan di Polsek Baturraden dipastikan karena bunuh diri.
Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: moh anhar
TRIBUNJATENG.COM, BANYUMAS - Kematian YG (19) warga Kemutug Lor, Kecamatan Baturraden, Banyumas yang meninggal saat diamankan di Polsek Baturraden dipastikan karena bunuh diri.
Hal itu dikatakan oleh Kasat Reskrim Polresta Banyumas, Kompol Berry bahwa berdasarkan hasil otopsi menunjukan YG meninggal karena lemas kehabisan nafas.
Kejadian bermula saat YG melakukan pencurian tanaman hias di Desa Karangtengah, Baturraden.
Ia diketahui sempat diamuk massa saat kepergok mencuri.
Baca juga: Anggaran Persiku Kudus Tak Cair, Pemain Tunggu Terima Gaji, Bupati Hartopo Belum Tentukan Solusi
Baca juga: Alfeandra Dewangga, Mahasiswa USM Semarang Yang Mencuri Perhatian di Piala AFF
Petugas polisi dari Polsek Baturraden segera mengamankan YG ke Mapolsek Baturraden pada, Jumat (24/12/2021) sekira pukul 01.00 WIB.
Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi warga yang tengah geram.
YG dimasukkan ke sel tahanan.
Saat petugas piket sedang menyampaikan ke warga, tiba-tiba terdengar suara gaduh dari ruang tahanan," imbuhnya.
Sekira pukul 01.30 WIB, petugas yang mendengar segera ke ruang tahanan untuk memastikan apa yang terjadi.
Sampai di ruang tahanan, YG ditemukan menggantung dengan menggunakan celana dalam.
Celana dalam itu kemudian dikaitkan ke pintu jeruji ruang tahanan.
Selain itu juga ditemukan pula seperti pil koplo.
Baca juga: Tak Terima Pelaku Pencabulan Anak Mau Kabur, Lapor Polisi Dicueki, Ibu Korban Tangkap Sendiri Pelaku
Baca juga: Ganjar Gowes Bersama Dirgakkum dan Dirut Jasa Raharja, Bagi Bingkisan ke Petugas Jaga Posko Nataru
Petugas langsung mengecek dan denyut nadi saat itu masih ada sehingga YG langsung dibawa ke rumah sakit.
Namun ketika sampai di rumah sakit, YG sudah tidak bernyawa. (*)
Kisah Mahasiswa Unsoed Raih Medali Emas di IICYMS, Saat Usung Karya Degradasi Limbah Obat-obatan |
![]() |
---|
Berikut Ini Tarif Khusus Kereta Api Lebih Murah, Harga Mulai Rp35 Ribu Berlaku Mulai 1 Juni 2023 |
![]() |
---|
Konser Ramah Disabilitas, Ada Bahasa Isyarat di Closing Ceremony Dies Natalis IT Telkom Purwokerto |
![]() |
---|
Pria Gondrong Curi Motor di Baturraden Banyumas, Sempat Lari Tapi Berhasil Ditangkap Warga |
![]() |
---|
Spesialis Pencuri Warung di Banyumas Ditangkap, Modusnya Bobol Atap Rumah |
![]() |
---|