Berita Blora

229 Siswa SDN 3 Cepu Blora Dapatkan Vaksinasi Covid-19 dosis 1

Sebanyak 229 siswa Sekolah Dasar Negeri 3 Cepu kabupaten Blora mendapatkan vaksinasi Covid -19 dosis 1.

Penulis: ahmad mustakim | Editor: moh anhar
Dokumentasi Humas Polres Blora
Petugas gabungan tengah ikut mengawal vaksinasi di SD Negeri 3 Cepu Kabupaten Blora. 

TRIBUNJATENG.COM, BLORA – Sebanyak 229 siswa Sekolah Dasar Negeri 3 Cepu kabupaten Blora mendapatkan vaksinasi Covid -19 dosis 1.

Acara digelar oleh petugas gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Cepu Polres Blora, Koramil Cepu, Petugas Kecamatan, Petugas Medis Puskesmas Cepu dan Perangkat Kelurahan Cepu, Senin (17/01/2022).

Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah melalui Kapolsek Cepu AKP Agus Budiana mengungkapkan petugas gabungan di kecamatan Cepu terus menggelorakan vaksinasi terutama untuk anak anak dan lansia.

Baca juga: Puncak Musim Hujan, BPBD Kota Semarang Imbau Warga Tetap Waspada Bencana

Baca juga: Marak Teror Wartawan Gadungan dan LSM ke Kades dan Camat Kebumen

"Alhamdulilah antusias anak anak bagus. Sampai saat ini setidaknya ada 229 anak di SDN 3 Cepu yang sudah mendapatkan vaksinasi," ucap Kapolsek. 

Nampak kekompakan petugas gabungan terlihat jelas, dimana petugas TNI Polri mengamankan situasi serta membantu menertibkan antrian. 

Bahkan tak jarang anggota Polsek dan Koramil membantu menenangkan anak-anak yang takut untuk disuntik.

"Kita jalin sinergi dengan petugas yang ada. Dan vaksinasi ini akan terus kita lakukan sehingga kegiatan belajar tatap muka bisa berjalan sehat bebas Covid-19," terangnya.

Meski telah mendapatkan vaksin, Kapolsek tetap berpesan kepada masyarakat agar tak abai terhadap protokol kesehatan karena sampai saat ini pandemi Covid-19 masih ada. (*) 

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved