Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Liga 1

Arema FC Bungkam Madura United, Menang 1-0

Arema FC berhasil menang 1-0 saat melawan Madura United dalam laga pekan ke-26.

Editor: sujarwo
Kompas.com/Suci Rahayu
Para pemain Arema FC merayakan gol ke gawang Persija Jakarta pada pertandingan terakhir Grup B Piala Gubernur Jawa Timur 2020, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (15/2/2020) malam. 

TRIBUNJATENG.COMArema FC berhasil menang 1-0 saat melawan Madura United dalam laga pekan ke-26 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (18/2/2022).

Babak pertama Arema FC terus melancarkan serangan.

Namun, berkali-kali kiper Madura United, Hong Jungnam berhasil menepis bola.

Petaka bagi Madura United datang pada menit ke-15.

Carlos Fortes mendapatkan umpan dari Tito Hamzah di sisi kanan.

Fortes yang lepas dari pengawalan berhasil melepaskan tendangan yang langsung mengarah ke gawang Hong Jungnam.

Arema FC hampir menggandakan keunggulan.

Carlos Fortes menjadi eksekutor tendangan bebas pada menit ke-25.

Bola langsung dikirim ke gawang Madura United yang berhasil ditepis kiper Hong Jungnam.

Mendapatkan bola reboud, John Alfarizie menendang bola ke awah gawang.

Tapi Hong menyelamatkan bola dengan kaki kirinya dan gawangnya gagal kebobolan untuk kedua kalinya.

Hingga akhir babak pertama skor 1-0 untuk keunggulan Arema FC.

Babak kedua, Madura United memasukan Renan Silva untuk menggantikan Fandry Imbiri.

Madura United lebih mendominasi serangan pada awal babak kedua.

Terus menyerang Madura United hampir saja mencetak gol.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved