Harga Emas Antam Terdongkrak Konflik Rusia-Ukraina
Tak seperti biasanya, harga emas batangan bersertifikat Antam melonjak lagi pada Kamis (24/2) sore.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Tak seperti biasanya, harga emas batangan bersertifikat PT Aneka Tambang Tbk (Antam) melonjak lagi pada Kamis (24/2) sore.
Pada Kamis pagi, harga emas batangan Antam diketahui sudah mengalami kenaikan Rp 5.000/gram dari hari sebelumnya.
Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam pada Kamis sore berada di Rp 984.000.
Harga emas Antam ini melonjak Rp 10.000 dari harga yang dicetak pada pagi (24/2) di level Rp 974.000 per gram.
Sementara harga buyback emas Antam pada Kamis sore berada di level Rp 891.000/gram. Harga tersebut juga melonjak Rp 10.000 dibandingkan dengan harga buyback pada pagi di angka Rp 881.000/gram.
Seperti diketahui, konflik Rusia dan Ukraina pecah. Ketegangan ini juga membuat pasar beralih ke aset aman seperti aset save haven emas.
Melansir Reuters, harga emas spot melonjak 1,9 persen menjadi 1.943,86 dollar AS/ons troi, level tertinggi sejak awal Januari 2021. Sedangkan harga emas berjangka AS naik 2 persen menjadi 1.949,20 dollar AS.
Presiden Komisioner HFX International Berjangka, Sutopo Widodo mengatakan, efek dari perang tersebut sangat besar, di mana terlihat hampir semua aset safe haven menguat secara signifikan.
"Dengan jatuhnya harga saham, para investor pun mencari tempat lindung yang aman di tengah ketidakpastian politik tersebut. Saat ini level 2.000 dollar AS/ons troi merupakan level resistance kunci untuk emas dunia," katanya.
Senada, Direktur TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim menyatakan, jika perang berkepanjangan, komoditas yang paling diuntungkan adalah emas, karena dijadikan sebagai lindung nilai para investor. (Kontan.co.id/Hikma Dirgantara)