Crazy Rich Grobogan
Joko Suranto Bangun Jalan dengan uang Pribadi Tak Hanya di Jetis Grobogan Saja
Pembangunan jalan di Desa Jetis, Kec Karangrayung Kabupaten Grobogan bukan kali pertamanya.
Penulis: Rezanda Akbar D | Editor: sujarwo
TRIBUNJATENG.COM, GROBOGAN - Pembangunan jalan di Desa Jetis Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan yang dibangun dengan uang pribadi Joko Suranto bukan kali pertamanya.
Hal itu dikatakan oleh sang kakak, Suharnanik yang juga sebagai Kepala Desa di Jetis di rumahnya, Minggu (17/4/2022).
Setiap tahunnya mendekati lebaran, Joko selalu menambal jalan sepanjang 1,8km dengan uang pribadi miliknya Rp 2,8 miliar.
Hanya saja tidak menggunakan beton, namun menggunakan pasir dan batu.
"Dulu tiap tahun sebelum lebaran pernah dibenerin jalan sini, cuman pakai batu dan pasir. Kaya tambal dan sulam," katanya.
Sementara itu, Joko Suranto saat dihubungi oleh Tribunjateng.com melalui telpon Minggu (17/8/2022). Mengungkapkan adanya pembangunan jalan tersebut bukan secara tiba-tiba.
"Sebenarnya, ini bukan sesuatu yang tiba-tiba. Dulu sebelum di cor, tiap tahun kita selalu benerin. Kita tata batu dan pasir hanya untuk bisa dilalui," katanya.
Pembangunan tersebut,

tidak hanya terjadi di Jetis Grobogan saja.
"Melakukan pembangunan gini bukan hanya di Jetis saja atau di Grobogan, tapi di Bandung, Kabupaten Bandung di Majalengka, Subang," jelasnya.
"Selain itu sudah biasa membangun beberapa masjid, artinya yang kita lakukan ini bukan sesuatu yang tiba-tiba karena uang kaget," tambahnya.
Ia berpesan dalam berbuat baik tidak perlu takut dan berhitung dalam kebaikan.
"Dengan adanya ini semoga menginspirasi agar yang lainnya tidak takut berbuat baik, tidak berhitung dalam berbuat baik. Karena insyaallah kita akan dikembalikan dalam bentuk kebaikan," ucapnya. (*)
Joko Suranto Bakal Dapat Kejutan Warga Desa Jetis Grobogan Jika Mudik |
![]() |
---|
Crazy Rich Joko Suranto Capek Tunggu Janji Pemkab Grobogan Perbaiki Jalan Rusak |
![]() |
---|
Joko Suranto Nangis Bangun Jalan Grobogan, Teringat Almarhum Bapak Susah Payah Lewat Jalan Rusak |
![]() |
---|
Joko Suranto Tidak Nyaman Dijuluki Crazy Rich Grobogan, Bangun 30 Masjid, Perbaiki Jalan 1,8 Km |
![]() |
---|
Video Dicuekin Pemda, Crazy Rich Asal Grobogan Bangun Jalan Desanya Rp 2,8 M |
![]() |
---|