Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

MotoGP Portugal 2022

Gagal Pole Position MotoGP Portugal 2022, Marc Marquez: Itu Tidak Buruk

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tak masalah dengan keputusan steward yang menganulir catatan waktunya saat sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2022.

Editor: m nur huda
BAY ISMOYO / AFP
Pembalap Spanyol Repsol Honda Team Marc Marquez bertanding dalam sesi latihan bebas untuk balapan MotoGP Grand Prix Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika di Lombok Tengah pada 18 Maret 2022. 

TRIBUNJATENG.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tak masalah dengan keputusan steward yang menganulir catatan waktunya saat sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2022.

Marc Marquez gagal meraih barisan terdepan saat sesi kualifikasi yang digelar di Sirkuit Algarve, Portimao, Sabtu malam (23/4/2022) WIB.

Pasalnya steward menganulir catatan waktu milik Marc Marquez setelah kedapatan melanggar batas kecepatan usai adanya yellow flag.

Yellow flag tersebut muncul pada menit-menit akhir sesi kualifikasi akibat kecelakaan yang menimpa rekan Marquez, Pol Espargaro.

Pol Espargaro yang sedang berusaha mempertajam catatan waktu di penghujung kualfikasi malah terjatuh di tikungan akhir.

Alhasil dia pun gagal dan harus puas dengan meraih tempat kesepuluh pada sesi kualifikasi.

Setelah kecelakaan yang terjadi, yellow flag muncul.

Marquez yang juga sedang memanfaatkan waktu kritis berusaha menajamkan waktu miliknya.

Pole position atau tempat teratas kemudian sempat diduduki pembalap asal Spanyol tersebut.

Kendati begitu, catatan waktu miliknya dianulir steward karena dianggap melanggar batas kecepatan di tikungan yang terdapat yellow flag. 

Akibatnya, Marquez harus turun menempati barisan ketiga atau satu setrip di depan Espargaro.

Adapun, pemilik pole position akhirnya diraih oleh Johann Zarco (Pramac Racing) dengan membukukan waktu 1 menit 42,003 detik.

Usai kualifikasi, Marquez lalu mengaku tidak kecewa dengan hasil kualifikasi yang didapatkan. 

Dia juga bahkan tidak sakit hati dengan Espargaro yang merusak catatan waktu miliknya akibat crash yang terjadi.

"Saya senang dengan kecepatan yang kami tunjukkan, sedikit seperti Austin," kata Marquez, dikutip dari Motorsport.com.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved