Wabah PMK
Kapolda Jateng Minta Seluruh Jajaran Aktif Melaporkan Perkembangan Dan Upaya Pencegahan Wabah PMK
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Kuthfi terbitkan telegram Nomor ST/ 834/V/OPS.1.1/2022 tgl 14-05-2022 tentang penanggulangan penyebaran Penyakit Mulut dan
Penulis: rahdyan trijoko pamungkas | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM,SEMARANG -- Kapolda Jateng Irjen Ahmad Kuthfi terbitkan telegram Nomor ST/ 834/V/OPS.1.1/2022 tgl 14-05-2022 tentang penanggulangan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap hewan ternak.
Dirreskrimsus Polda Jateng Kombes Johanson Ronald Simamora mengatakan surat telegram berisikan upaya pencegahan penyebaran wabah PMK melalui Isolasi, karantina ataupun Lockdoown, kepada daerah-daerah yang terjangkit.
"Kemudian memberikan penerangan melalui brosur, pamflet maupun secara langsung terkait PMK," jelasnya Sabtu (14/5/2022).
Menurutnya, Kapolda meminta kepada jajaran melakukan sinergi dengan Dinas Peternakan dan kedokteran hewan untuk pengobatan, vaksinasi, penyembelihan hingga pemusnahan hewan ternak.
Selain itu jajaran diminta aktif agar jajaran aktif untuk melaporkan perkembangan, upaya pencegahan dan penanganan yang telah di laksanakan setiap harinya melalui WA group Satgas Pangan Polda Jateng atau melalui email.
Sementara, Kabid Humas Polda Jateng Kombes M. Iqbal Alqudusy menambahkan jajaran kepolisian akan terus melakukan antisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku hewan ternak tersebut.
Pihaknya menyebut kepolisian akan membantu Dinas Peternakan terkait dalam menangani temuan penyakit terhadap hewan ternak itu.
"Polri akan terus concern terhadap persoalan dan permasalahan di masyarakat, termasuk adanya temuan penyakit mulut dan kuku. Kami berharap, masyarakat tetap tenang dan percayakan penanganan ini kepada dinas terkait serta polisi," tandasnya. (*)
Baca juga: Truk Muatan Kipas Tabrak Median Jalan Bikin Arus Lalu Lintas Flyover Kalibanteng Macet Sampai 1 Km
Baca juga: Vladimir Putin Mulai Sadar Kalah dalam Perang di Ukraina, Kata Mantan PM Rusia
Baca juga: Pura-Pura Jadi Pembeli, Pria di Bekasi Curi Motor Lengkap dengan STNK dan BPKB
Baca juga: BUAH BIBIR : Rahasia Sukses Cynthia Lamusu Turunkan Berat Badan hingga 22 Kilogram