Berita Banyumas
Ini Dia Wisata Taman Mas Kemambang, Tempat Plesiran Baru yang Asri di Pusat Kota Purwokerto
Setiap pengunjung bebas memberi makan ikan-ikan sambil duduk dan berfoto ria
Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: muslimah
TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Nuansa asri dan sejuk menyambut para pengunjung di Taman Mas Kemambang, Purwokerto.
Taman yang berada di pusat kota Purwokerto ini seakan menjadi oase ramai dan panasnya kota.
Ada banyak pohon dan tanaman, berpadu pula dengan kolam ikan yang luas.
Setiap pengunjung bebas memberi makan ikan-ikan sambil duduk dan berfoto ria.
Inilah Taman Mas Kemambang Purwokerto yang secara resmi dibuka sejak awal Mei sebagai lokasi plesiran terbaru di Purwokerto.
• Bocah SD Tiba-tiba Pingsan di Sekolah, Para Guru Kaget Melihat Kondisi Tubuhnya: Pemuh Luka
Baca juga: Ngaku Jadi Pria Bernama Raam, Isti Ngajak ABG Perempuan Korbannya Ngamar, Demi Buktikan Ia Ga Bohong
Taman Mas Kemambang adalah wisata yang merakyat, karena cukup membayar Rp 10 ribu warga bisa mengeksplor berbagai wahana.
Berbagai macam wahana yang dapat dinikmati adalah playground anak, berbagai macam aneka kuliner, galeri lukisan, kolam ikan, dan setiap sudut yang dapat menjadi spot foto instagramable.
Bila ingin kesana, tidak perlu bingung cukup buka google maps lalu ketik Taman Mas Kemambang, lokasinya berada di Jalan Karang Kobar, Kecamatan Purwokerto Utara.
Warga Asal Bekasi Septian (35) mengaku sangat senang dengan penampilan baru Taman Mas Kemambang.
Ia mengatakan selain tempat yang lebih luas, wahana yang ditawarkan juga lebih beragam.
"Terkesan asri meskipun memang terlihat ada beberapa tanaman yang masih belum tumbuh tapi kedepannya pasti bagus," terangnya kepada Tribunbanyumas.com, Kamis (26/5/2022).
Adapun Taman Mas Kemambang mengalami sejumlah perubahan setelah mendapat suntikan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Nama pun turut berubah dari Taman Balai Kemambang menjadi Taman Mas Kemambang.
Objek wisata ini dikenal ramah anak dan diperluas wilayahnya dengan kolam ikan berundak dan memanjang luas taman.
Tidak hanya itu, terdapat banyak gazebo dan pendopo yang dapat digunakan untuk berbagai acara.
Bupati Banyumas, Achmad Husien memang meminta pengelolanya mengemas taman tersebut tidak hanya menjadi wisata keluarga, tapi juga tempat diadakannya berbagai acara besar yang dapat menarik pengunjung.
Hal ini perlu dilakukan agar pengunjung tidak merasa bosan dengan objek wisata yang pada dasarnya dibuat untuk wisata keluarga tersebut.
Bupati juga meminta pengelola memasang tiga penyalur petir untuk mengantisipasi badai dan petir. (Tribunbanyumas/jti)
Tuan rumah Jakarta Pertamina Fastron Tumbangkan Juara Bertahan Putri Bandung Bank bjb Tandamata |
![]() |
---|
Penonton Film Ahmad Tohari "Kesaksian Tanpa Batas" Membludak, Sampai Harus Diputar Dua Kali |
![]() |
---|
SMPN 1 Baturraden Banyumas Berjuang Raih Asean Eco School, Predikat Sekolah Adiwiyata Internasional |
![]() |
---|
Seri Kedua PLN Mobile Proliga 2023 di Purwokerto, Tim Pertamina Siap Balas Kekalahan di Bandung |
![]() |
---|
Mengenal Ki Mugo Sumedi, Pelukis Karikatur Jalanan di Purwokerto |
![]() |
---|