Berita Duka
KH Luthfi Thomafi Rembang Wafat, Dikenang Sebagai Kiai Karismatik yang Totalitas di Dunia Pendidikan
Ribuan petakziyah tumpah ruah di jalanan sekitar kompleks Pondok Pesantren Al-Hamidiyyah Lasem, Kabupaten Rembang, Kamis (9/6/2022) siang.
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: rival al manaf
Untuk diketahui, Gus Luthfi Thomafi selain merupakan Pengasuh Ponpes Al-Hamidiyyah 2 Lasem dan Ketua PP GP Ansor juga merupakan Kepala SMK Avicenna dan Wakil Rektor STAI Al-Anwar Sarang.
Di situs resmi STAI Al-Anwar, Moh Luthfi Thomafi, Lc., M.Pd. tercatat sebagai dosen di program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.
Lulusan S2 IAIN Kudus jurusan Manajemen Pendidikan Islam Ini Lahir di Rembang, 28 September 1977.
Sosok kiai intelektual ini kerap membagikan pemikirannya dalam bentuk tulisan.
Misalnya, belum lama ini ia menulis mengenai polemik tentang kebijakan menteri agama tentang pedoman penggunaan pengeras suara di masjid.
Gus Luthfi Thomafi menulis di alif.id artikel bertajuk "Penggunaan TOA dalam Diskursus Fikih Islam: Telaah Singkat atas Pemikiran Syekh Utsaimin tentang Penggunaan TOA saat Salat."
Menurut dia, orang-orang yang marah dengan adanya kebijakan pengaturan volume pengeras suara di masjid terlambat 40 tahun lebih.
Syekh Utsaimin pernah membahas persoalan ini dalam salah satu kitab yang ditulisnya.
Dalam artikel tersebut, ia menulis bahwa Syekh Utsaimin memberi nasihat pada masyarakat untuk mengambil keputusan bijak dengan memperhatikan orang-orang yang merasa terganggu dengan penggunaan pengeras suara saat beribadah.
"Jika Syekh Utsaimin, yang selama ini dihormati masyarakat Wahabi Indonesia, berani dengan bijak melarang penggunaan toa saat salat, tentu sudah sangat benar jika Kementerian Agama mengatur penggunaan toa untuk azan," tulis Gus Luthfi Thomafi.
Di akhir artikel tersebut, ia meminta Kemenag untuk lebih tegas dan berani membuat aturan tentang mubaligh-mubaligh yang kerap menyebarkan kebencian dalam khotbah mereka. Hal ini untuk menjaga kenyamanan dan kedamaian. (mzk)
KH Imam Shofwan Mustasyar PCNU Pati Tutup Usia di Penghujung Ramadan 2023 |
![]() |
---|
Innalillahi, Menantu Wakil Presiden Meninggal Dunia Karena Sakit Jantung |
![]() |
---|
Innalillahi, Ahyar Abduh Mantan Wali Kota Mataram Tutup Usia, Dikenal Sebagai Sosok yang Tenang |
![]() |
---|
Penyebab Meninggalnya Ayah Tissa Biani, Hendak Salat Subuh Alami Serangan Jantung |
![]() |
---|
Kabar Duka dari Finalis Indonesian Idol, Ayah Novia Situmeang Meninggal Dunia |
![]() |
---|