Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Indonesia Masters 2022

Hasil Indonesia Masters 2022, Apriyani/Fadia Tunjukkan Mental Baja Kalahkan Unggulan Korea Selatan

Hasil Indonesia Masters 2022, Apriyani/Fadia Tunjukkan Mental Baja Kalahkan Unggulan Korea Selatan

Penulis: Fachri Sakti Nugroho | Editor: galih permadi
Instagram @badminton.ina Verified
Hasil Indonesia Masters 2022, Apriyani/Fadia Tunjukkan Mental Baja Kalahkan Unggulan Korea Selatan 

Hasil Indonesia Masters 2022, Apriyani/Fadia Tunjukkan Mental Baja Kalahkan Unggulan Korea Selatan

TRIBUNJATENG.COM - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju ke semifinal Indonesia Masters 2022.

Langkah pasti Apriyani/Fadia didapat setelah mengalahkan, unggulan Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (10/6/2022).

Bermain di Istora Senayan, Jakarta, Apriyani/Fadia harus berusaha keras untuk mengalahkan Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Kalah dari segi peringkat, pasangan peraih emas SEA Games tak mau kalah dalam urusan daya juang.

Pasangan baru ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tampil mengkilap pada laga debutnya di ajang SEA Games 2022, Selasa (17/5/2022).
Pasangan baru ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tampil mengkilap pada laga debutnya di ajang SEA Games 2022, Selasa (17/5/2022). (Website PB Djarum)

Baca juga: Didapuk Jadi Tokoh Utama Kemenangan Indonesia Vs Kuwait, Iwan Bule Diklaim Paham A-Z Sepakbola Dunia

Baca juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Yordania, Saatnya Garuda Ubah Sejarah Melawan Al Nashama

Baca juga: Jadwal Lengkap, Pembagian Grup, Hadiah dan Link Live Streaming Piala Presiden 2022

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Piala Asia 2023 Besok, Timnas Indonesia Melawan Yordania

Apriyani/Fadia sempat tertinggal di set pertama, kalah 15-21.

Namun dua set berikutnya, Apriyani/Fadia melibas Lee So-hee/Shin Seung-chan dengan skor 21-16, 21-16.

Pasangan baru ini tak menunjukkan lelah dan tak menyerah melawan pasangan yang lebih unggul.

Atas kemenangan ini Apriyani/Fadia berhak melaju ke semifinal Indonesia Masters 2022.

Lawan mereka selanjutnya adalah pasangan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.

Jalannya pertandingan

Laga ketat dengan reli-reli panjang sudah terjadi saat gim kesatu baru dimulai. Kedua pasangan sempat berbagi angka 2-2.

Apriyani/Fadia inisiatif terus melakukan serangan dengan serangan bertubi-tubi yang dilancarkan.

Namun pasangan Korea itu bermain bertahan dengan sangat baik. Lee/Shin mampu meredam gempuran-gempuran dari Apriyani/Fadia.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved