Berita Video
Video Bupati Pemalang Kena OTT KPK, Ganjar: Jangan Khianati Rakyat
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan arahan kepada wakil bupati Pemalang dan semua OPD yang ada di lingkungan Pemkab Pemalang.
Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM, PEMALANG - Berikut ini video Bupati Pemalang kena OTT KPK, Ganjar: jangan khianati rakyat.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan arahan kepada wakil bupati Pemalang dan semua OPD yang ada di lingkungan Pemkab Pemalang.
Arahan ini menindaklanjuti terkait, Bupati Pemalang beserta jajarannya diamankan KPK pada Kamis (11/8/2022).
Pantauan Tribunjateng.com, Jum'at (12/8/2022) siang, Gubernur Jawa Tengah tiba di gedung sasana bakti praja Pemkab Pemalang sekitar pukul 11.13 WIB.
Gubernur langsung masuk ke gedung tersebut, guna memberikan arahan kepada para OPD.
Ganjar Pranowo memberikan arahan sekitar 10 menit, arahan tersebut terkait pasca penangkapan Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo oleh KPK.
"Pak wakil bupati, segera mengambil alih pemerintahan agar layanan masyarakat tetap berjalan dengan baik," kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kepada Tribunjateng.com.
Selain itu, pihaknya juga berpesan kepada seluruh jajaran Pemkab Pemalang untuk menghentikan praktik buruk dan busuk.
"Biasanya urusan minta komisi, ngatur proyek, jual beli jabatan, atau apapun sejenisnya, hentikan."
"Jangan khianati rakyat dengan seperti ini, dengarkan betul dengan mata hatinya," imbuhnya.
Pihaknya menambahkan, siap mendampingi wakil bupati Pemalang untuk menata kembali roda pemerintahan.
"Pak wabup sudah siapkan, saya akan dampingi pak wabup. Inspektorat provinsi juga akan mendampingi. Mudah-mudahan pemerintahan berjalan baik," tambahnya. (Dro)
TONTON JUGA DAN SUBSCRIBE: