Berita Seleb
Rafathar Bingung Disodori Uang Receh Rp 2 Ribu: Aa Nggak Ngerti
Berstatus anak artis kaya raya, Rafathar Malik Ahmad masih mengerti saat disodori uang Rp 100 ribu
“Aa tuh jajan di sekolah pake apa? Pake kartu?” ujar si karyawan disambut anggukan kepala Rafathar.
“Nah ini berapa?” ujar karyawan itu yang masih menunjukkan uang pecahan Rp 2 ribu.
Masih menjawab salah, karyawan lalu mencoba menunjukkan uang pecahan lain kepada kakak Rayyanza itu.
“Ini deh. Berapa tuh A? Ini gampang banget nih,” kata si karyawan sambil menunjukkan uang Rp 10 ribu.
“Seratus ribu,” ucap Rafathar sambil tertawa.
“Nggak, bukan 100 ribu lah ini,” imbuh si karyawan.
Putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lantas langsung mengambil uang lembaran Rp 10 ribu dari tangan si karyawan.
Hal itu dilakukan Rafathar karena penasaran ingin membaca nominal yang ada di uang tersebut.
“Tunggu dulu sini sini, oh sepuluh ribu,” ucap anak Nagita Slavina tersebut.
Rafathar lalu membeberkan isi dompetnya yang ternyata tidak pernah berisi uang receh seperti yang ditunjukkan karyawannya.
Sang karyawan lalu kembali menunjukkan uang pecahan Rp 5 ribu kepada Rafathar.
Lucunya, Rafathar asal menebak hanya dari warna uang tersebut.
“Uang kuning, hmm Rp 220 ribu,” ucapnya
Melihat kehebohan yang terjadi, Nagita Slavina dari arah lain mendekat kepada Rafathar.
Si karyawan lantas mengadu jika Rafathar menyebut uang Rp 5 ribu adalah uang Rp220 ribu.