Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Batang

Kodim 0736 dan Pemkab Batang Gelar Karya Bakti TNI Mandiri Guna Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Pelaksanaan kegiatan Karya Bakti Mandiri sangat dinantikan warga Desa Cepagan, sebagai akses transportasi.

Penulis: dina indriani | Editor: raka f pujangga
Istimewa/ Kodim 0736/Batang
Kodim 0736/Batang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Batang melakukan kegiatan Karya Bakti TNI Mandiri Tahun 2022 di Desa Cepagan, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang, Rabu (14/9/2022). 

TRIBUNJATENG.COM,BATANG - Kodim 0736/Batang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Batang melakukan kegiatan Karya Bakti TNI Mandiri Tahun 2022, sebagai upaya peningkatan kesejahteraan bagi warga di Desa Cepagan, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang.

Dandim 0736/Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman mengatakan, kegiatan itu merupakan bukti kepedulian TNI dalam mewujudkan cita-cita nasional yaitu masyarakat yang adil, makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

“Salah satu wujudnya adalah ikut andil dalam program pembangunan infrastruktur yang dilaksanakan secara terpadu bersama Pemerintah Daerah,” tuturnya dalam keterangan rilis kepada Tribunjateng.com, Rabu (14/9/2022).

Lebih lanjut, pelaksanaan kegiatan Karya Bakti Mandiri menyasar pada pengerjaan penyusunan batu menggunakan sistem Telford dengan panjang 301 meter dan lebar 3 meter.

Pengaspalan jalan panjang 511 meter dan lebar 3 meter serta pembuatan tebing dengan panjang 130 meter dan lebar atas 30 sentimeter dan tinggi 1,4 meter. 

Menurutnya, karya bakti ini sangat dinantikan oleh warga Desa Cepagan, karena sebagai akses transportasi.

 “Tujuannya untuk membantu meningkatkan kesejahteraan ekonomi, mendukung percepatan pembangunan dan di bidang pertahanan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berbangsa dan bela negara serta melestarikan kemanunggalan TNI bersama rakyat,” imbuhnya.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Batang Willopo mengapresiasi, jajaran TNI atas dedikasinya selama ini kepada rakyat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Kabupaten Batang pada khususnya yang sudah dilakukan selama ini.

“Semoga Karya Bakti TNI Mandiri ini berjalan dengan lancar, sukses dalam proses pembangunannya dan hasilnya dapat bermanfaat bagi warga Desa Cepagan,” harapnya.

Kepala Desa Cepagan Hery Kiswanto menambahkan terkait program pembangunan ini menitikberatkan pada jalan penghubung ke desa tetangga.

Ia mengharapkan, dengan dibangunnya infrastruktur desa akan mempermudah akses warga dalam pendistribusian hasil pertanian sehingga perekonomian akan meningkat

 “Kalau bisa selanjutnya kita usulkan untuk pembangunan jembatan, karena sangat diperlukan sebagai penghubung bagi warga Desa Cepagan yang bekerja di wilayah Kabupaten Pekalongan,” pungkasnya.(din)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved