Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Artikel Ilmiah Guru Menulis

Peran Sekolah dalam Implementasi Pembiasaan Sholat Wajib Siswa

Kehidupan sehari-hari tidak lepas dari ibadah, utamanya ibadah salat yang menjadi rutinitas bagi umat Islam.

Penulis: Abduh Imanulhaq | Editor: galih permadi
IST
Zubaidah, S.Pd.I, Guru PAI SDN Sendangsoko Kec. Jakenan Kab Pati 

Adanya pemahaman yang mendalam dan itikad yang solid dan saling bersinergi antara guru PAI & BP (Pendidikan Agama Islam & Budi Pekerti) dengan pihak warga sekolah lainnya akan menjadi pembiasaan baik untuk siswa dalam ibadahnya.

Apalagi diusia SD merupakan usia emas siswa dalam membentuk kepribadian di sekolah.

Selain pembiasaan terjadwal yang dilakukan di sekolah, sekolah juga bekerjasama dengan pihak orang tua dalam memantau ibadah siswa.

Hal tersebut dapat dilakukan dengan memberikan lembar kegiatan sholat siswa dimana dalam lembar tersebut terdapat tanggal yang ditandatangani oleh orang tua siswa yang bersangkutan.

Dengan adanya agenda ini, siswa dan orang tua dapat lebih terjalin Kerjasama dalam menumbuhkan serta membiasakan Pendidikan sholat sejak dini.

Sholat merupakan ibadah yang rutin dilaksanakan sepanjang hayat oleh karenanya pembiasaan-pembiasaan tersebut akan melekat dalam diri siswa manakala dilaksanakan secara kuntinue baik dari orang tua di rumah maupun guru di sekolah.

Orang dewasa hendaknya dapat memberikan teladan kepada siswa sehingga ada panutan yang menjadi contoh dalam ibadahnya.(*) 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Komentar

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved