Berita Kriminal
Skenario Suami Istri Bunuh Sepupu di Tarakan Terbongkar Setelah 20 Bulan, Bermula Pelaku Cerita
Konyolnya terbongkarnya kasus tersebut setelah salah satu pelaku bercerita pernah membunuh seseorang.
Penculikan terjadi di bulan Ramadhan tepatnya pada April 2021.
EG datang ke kandang ayam yang dikelola keluarga korban bersama sang istri, AF.
Saat bertemu dengan Arya, EG menodongkan badik ke korban dan memaksanya masuk ke pondok.
Suami istri itu kemuidan mengikat korban ke kursi.
EG kemudian menelpon sahabatnya, MN untuk membantu membuat video tebusan.
Usai membuat video, Arya yang diikat berontak dan melawan.
Melihat hal tersebut, EG geram dan menusuk paha korban.
Lalu MN pun menghasut EG untuk menghabisi nyawa siswa SMK dengan alasan jika dilepas maka ada kemungkinan Arya lapor polisi.
Ketiga orang itu pun sepakat membunuh Arya. Mereka menjerat leher Arya serta menusuk dada kiri dengan badik untuk memastikan korban tewas.
"MN berpikir kalau korban dilepas, pasti akan melapor ke polisi, sehingga keduanya sepakat untuk membunuh korban."
"Leher korban pun dikalungi kabel, lalu secara bersamaan, EG dan MN menariknya berlawanan arah sampai korban tak mampu bergerak."
"EG bahkan menusukkan badiknya ke dada kiri korban untuk memastikannya meninggal dunia, jelas Kasat Reskrim Polres Tarakan Iptu Muhammad Aldi."
Lalu para pelaku membungkus mayat korban dengan terpal dan menyeretnya ke perkebunan nanas.
Mayat tersebut kemudian disembunyikan dalam parit sedalam 50 sentimeter yang digali oleh pelaku.
Alasan Aditya Pilih Mantan Ketua KY untuk Dirampok, Sempat Keliling Sebelum Putuskan Target |
![]() |
---|
Pembacok Mantan Ketua Komisi Yudisial Jaja Ahmad dan Putrinya Seorang Sales Roti, Motif Terungkap |
![]() |
---|
AG Kekasih Mario Dandy Jadi Terdakwa dalam Kasus Penganiayaan David, Terancam 7 Tahun Penjara |
![]() |
---|
500 Lebih Jamaah Umrah Jadi Korban Travel Naila dan Terlantar di Arab Saudi, Ini Modus Penipuannya |
![]() |
---|
Mantan Ketua Komisi Yudisial Jaja Ahmad Jayus Dibacok Orang Tak Dikenal di Rumahnya |
![]() |
---|