Berita Karanganyar
Persika Karanganyar Raih Poin Penuh 3-1 Lawan Persipur Purwodadi
Kesebelasan berjuluk Laskar Singo Lawu, Persika Karanganyar berhasil meraih poin penuh saat melawan Persipur Purwodadi dengan skor 3-1.
Penulis: Agus Iswadi | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, KARANGANYAR - Kesebelasan berjuluk Laskar Singo Lawu, Persika Karanganyar berhasil meraih poin penuh saat melawan Persipur Purwodadi dengan skor 3-1 dalam lanjutan babak 18 besar Liga 3 Jateng di Stadion Hoegeng Pekalongan, Jumat (23/12/2022) sore.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Persika unggul 2-0 lewat gol yang dicetak Dwi Ikhsanto pada babak pertama menit ke 12 dan 40.
Kemudian Persika berhasil menambah satu gol yang dicetak Wimba pada babak kedua menit ke 78.
Baca juga: Hasil Liga 3 Hari Ini : PSIP Pemalang, Persiku Buka Peluang Lolos Babak 8 Besar
Pemain Persipur Purwodadi berhasil memperkecil skor lewat gol yang dicetak Agung pada menit ke 88.
Direktur Teknik Persika Karanganyar, Aris Budi Sulistyo menyampaikan, para pemain telah bermain dengan baik pada laga perdana babak 18 besar.
Di sisi lain Persika juga mendapatkan suntikan 3 pemain baru yakni Saiful dan Charles pada posisi bek dan Firman pada posisi gelandang.
Dia menuturkan, pemain baru tersebut tidak butuh waktu lama menyesuaikan diri dengan skema permainan.
"Pemain telah kerja keras, alhamdulillah kita menang 3-1. Tapi masih banyak peluang yang terbuang percuma," katanya saat dihubungi Tribunjateng.com.
Baca juga: Liga 3 2022 : Persiku Siap Tampil Maksimal di Babak 18 Besar Liga 3 Jateng
Selanjutnya Persika Karanganyar akan bertanding melawan Persip Pekalongan di Stadion Hoegeng Pekalongan pada Sabtu (24/12/2022) sore.
"Karena melawan tuan rumah, harus minimalisir kesalahan mendasar dan optimalkan peluang sebaik mungkin," ucapnya. (Ais).
Petugas di Tempatkan di TPS Pandeyan Karanganyar, Antisipasi Warga Nekat Buang Sampah |
![]() |
---|
2 Kades di Karanganyar Diberhentikan Dengan Hormat Usai Menjadi Bakal Calon Legislatif |
![]() |
---|
Pemkab Rencanakan Renovasi Stadion 45 Karanganyar, Butuh Anggaran Rp 37 Miliar |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Hendak Cari Ikan, Warga Colomadu Karanganyar Temukan Bayi di Sungai Pepe |
![]() |
---|
Juliyatmono Dukung Langsung Atlet ASEAN Para Games XII Asal Karanganyar |
![]() |
---|