Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Puisi

Puisi Memancing Sapardi Djoko Damono

Puisi Memancing Sapardi Djoko Damono: Memancing batu kecil yang tadi iseng kaulemparkan

Penulis: Awaliyah P | Editor: galih permadi
Gramedia.com
Puisi Memancing Sapardi Djoko Damono 

Puisi Memancing Sapardi Djoko Damono

TRIBUNJATENG.COM - Puisi Memancing Sapardi Djoko Damono:

Memancing

batu kecil yang tadi iseng kaulemparkan
ke dalam kolam pemancingan itu
mendadak sadar dan membayangkan dirinya ikan
yang menyambar-nyambar mata kailmu

tapi batu kecil memang bukan ikan
dan kailmu tidak dirancang untuk batu itu
tapi kenapa kau suka iseng melempar-lemparkan
sehingga batu itu mendambakan kailmu

batu itu, murung, ada di dasar kolam sekarang
di sekitarnya ikan-ikan tak acuh berseliweran
sementara kailmu terpencil bergoyang-goyang
di tepi kolam kau terkantuk-kantuk sendirian

(*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved